Batulicin, (Antaranews Kalsel) - Pembangunan jembatan yang menghubungkan Pulaulaut, Kabupaten Kotabaru dengan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, dimulai dengan ditandai penekanan tombol sirine oleh Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Rudy Resnawan.


"Pembangunan jembatan ditargetkan rampung pada 2019," kata Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Resnawan, di Batulicin, Rabu.

Peletakan batu pertama yang ditandai dengan penekanan tombol sirine itu, dilakukan di titik sebelah barat di Tanah Merah, Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu.

Sedangkan untuk titik sebelah timur di Tanjung Serdang, Pulaulaut, Kabupaten Kotabaru, akan dilakukan peletakan batu pertama oleh Gubernur Kalimantan Selatan, Rudy Ariffin pada Kamis (9/7).

Dikatakan, anggaran dalam pembanguna mega proyek tersebut akan menelan dana sekitar Rp3,6 triliun, dengan tahap awal dengan pencairan dana sekitar Rp47 miliar.

Dana yang digunakan dalam pembanguna tersebut terdiri dari dana patungan dari APBN, Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Kalimantan Selatan serta APBD Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru.

Pembanguna jembatan dengan panjang 6,4 kilometer yang dikerjakan oleh kontraktor PT. Adhi Karya (Persero) Tbk, tahap awal pekerjaan dilakukan "Pile Slab" dengan target penanganan 75 meter dengan nilai kontrak mencapai Rp43,5 miliar.

Struktur pembangunan jembatan utama sebagai perlintasan kapal yang lewat di bawah jembatan tersebut ketinggian 40 meter dari permukaan laut dan panjang Main Span mencapai 700 meter.

  "Dengan di bangunya jembatan yang menghubungkan pulau Kalimantan dengan Pulaulaut diharapkan memberikan dampak positif yang lebih baik, terutama meningkatnya roda perekonomian di Kabupaten Kotabaru dan Tanah Bumbu," terangnya.    

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015