Polresta Banjarmasin terus mengajak masyarakat di daerah berjuluk "Kota Seribu Sungai" itu untuk tidak takut mengikuti program vaksinasi COVID-19 karena vaksin halal dan aman.

"Jangan takut untuk vaksinasi COVID-19 karena vaksin yang digunakan sudah halal dan aman," ucap Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan di Banjarmasin, Kamis.

Dia mengatakan sesuai Fatma MUI Pusat Nomor 02 Tahun 2021 vaksin COVID-19 produksi Sinovac Life Science Co.Ltd China dan PT Bio Farma (persero) suci dan aman untuk digunakan.

"Jadi, masyarakat tidak usah takut dalam melakukan vaksinasi karena semuanya sudah memenuhi kualifikasi 'thayyib' atau baik digunakan," ujar perwira menengah Polri itu.

Kombes Rachmat juga mengatakan vaksinasi COVID-19 terus dilaksanakan oleh Polresta Banjarmasin bersama Bidang Dokkes Polda Kalsel dengan kembali menggelar vaksinasi secara massal.

"Pada Jumat (25/) Polresta Banjarmasin bersama Bid Dokkes Polda Kalsel menggelar vaksinasi COVID-19 untuk masyarakat umum," kata alumnus Akabri Angkatan 1995 itu.

Lebih lanjut, orang nomor satu di jajaran Polresta Banjarmasin itu menjelaskan untuk tempat pelaksanaan vaksinasi tersebut berada di lantai satu di depan Transmart Duta Mall 2 Banjarmasin.

Kegiatan itu dilakukan guna mendukung dan merealisasikan program satu juta vaksin dalam sehari yang digaungkan pemerintah.

Selain itu, untuk menyukseskan pelaksanaan vaksinasi COVID-19, Polresta Banjarmasin secara masif menyosialisasikan kepada masyarakat umum melalui media sosial.

"Sosialisasi terus kami lakukan untuk mengajak masyarakat agar antusias mengikuti dan mendukung program vaksinasi tersebut," kata dia.

Pewarta: Wibi

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021