Usai acara pembukaan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-111 Tahun 2021, jajaran Kodim 1009/Pelaihari kejar target dalam waktu 30 hari pengerjaan gisik dan jalan di Riam Pinang Desa Tanjung,  Kecamatan Bajuin rampung.

Alat berat terus dipacu untuk mengejar target utama pembukaan badan jalan sepanjang 7.200 meter dengan lebar 6 meter, jalan alternatif lingkar utara yang menghubungkan Kabupaten Tanah Laut dan Kabupaten Banjar, Kamis (17/6).

Selain dibantu alat berat, pembukaan  badan jalan melibatkan personil Satuan Tugas (Satgas) TMMD juga dibantu masyarakat sekitar. 

Terlihat personel Satgas bersama warga, membantu mobilitas dan memperlancar material masuk di lokasi pengerasan jalan.

“Saat ini pelaksanaan pembuatan badan jalan sudah mencapai 30 persen, yaitu kurang lebih sekitar 350 meter pengerasan jalan dari jarak 1.000 meter yang sudah ditentukan", ucap Serka Supriyanto, anggota Satgas TMMD tergabung dalam tim pengerasan jalan.

Lebih lanjut Serka Supriyanto mengatakan, kondisi cuaca yang berubah-ubah setiap saat, bahkan terkadang turun hujan di lokasi TMMD.

"Hujan menjadi salah satu kendala bagi kita, namun akan kami upayakan semaksimal mungkin, agar dapat selesai tepat waktu sesuai dengan target yang ditentukan", tandasnya.
Pemkab Tanah Laut dukung suksesnya TMMD ke-111 Tahun 2021 di Kabupaten Tanah Laut.Foto:Antaranews Kalsel/Diskominfo Tanah Laut.

Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021