Anggota DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) Athaillah Hasbi SSos SH berpendapat, hasil pemungutan suara ulang atau PSU cermin kepercayaan pemilih rakyat di provinsinya tersebut.

Ia mengemukakan pendapat melalui WA-nya kepada Antara Kalsel di Banjarmasin, Jumat (11/6) sehubungan hasil PSU Pilgub-Pilwagub setempat pada tujuh wilayah kecamatan di provinsinya itu yang pencoblosannya, 9 Juni 2021.

Oleh karena itu, mantan pegiat Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalsel tersebut mengimbau agar yang belum berhasil menggapai kedudukan orang nomor satu di jajaran pemerintah provinsi (Pemprov)-nya dengan lapang dada menerima hasil PSU.

Menurut dia, pelaksanaan PSU 9 Juni lalu lanjutan dari Pilkada Kalsel 2020 atau Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Republik Indonesia berjalan aman, lancar, kondusif dan sangat demokratis.

Karenanya wakil rakyat asal daerah pemilihan Kalsel IV/Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan (HSS) dan HST itu mengapresiasi, sebab pelaksanaan PSU berjalan aman , lancar dan kondusif serta sangat demokratis. 

"Pelaksanaan PSU yang merupakan tindak lanjut Putusan MK sangat sukses, tanpa memunculkan adanya persoalan dan gejolak politik di tengah masyarakat," ujar Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila "Bumi Murakata" HST tersebut.
Anggota DPRD Kalsel Athaillah Hasbi dari Partai Golkar lagi mematau kegiatan PSU Pilgub-Pilwagub di Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin. Pada foto sebelum pencoblosan 9 Juni 2021. (Istimewa)

"Partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan PSU juga cukup tinggi, artinya membuktikan kepedulian masyarakat terhadap masa depan Kalsel ke depannya," lanjut wakil rakyat dari Partai Golkar itu.

Karenanya pula menurut dia, wajar berterimakasih kepada masyarakat Kalsel yang telah menjalankan hajatan pesta demokrasi berjalan sangat demokratis, jujur adil, secara langsung umum bebas rahasia (Luber), serta penuh kegembiraan.

Terima kasih serupa juga kepada penyelenggara Komisi Pemilihan Umum Daerah, KPU, PPK dan Badan Pengawas Pemilu yg menyelenggarakan PILKADA/PSU secara profesional berjalan dengan baik dan sesuai aturan.

Begitu pula kepada pihak keamanan TNI dan POLRI yang membuat Kalsel aman dan kondusif dalam pelaksanaan PSU, lanjut politikus dari Partai Golkar tersebut.

Kemudian Athaillah Hasbi menyampaikan ucapan selamat kepada Paslon H Sahbirin Noor - H Muhidin dengan singkatan BirinMu yang berhasil kembali mendapatkan suara terbanyak pada PSU atau akan memimpin Kalsel 2021 - 2024.

Dalam PSU tersebut, anggota Fraksi Partai Golkar itu mendapat tugas dari partainya memantau dan sekaligus berupaya memenangkan BirinMu pada enam desa di Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin.
Anggota DPRD Kalsel Athaillah Hasbi dari Partai Golkar lagi mematau kegiatan PSU Pilgub-Pilwagub di Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin. Pada foto sebelum pencoblosan 9 Juni 2021. (Istimewa)

 

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021