Bupati Banjar Saidi Mansyur meminta pengurus Forum Sekretaris Desa Indonesia (Forsekdesi) Kabupaten Banjar mampu menjadi ujung tombak dalam pembangunan desa sehingga bisa lebih maju dan berkembang. 

"Harapan kami, Forsekdesi mampu menyinergikan program-program pembangunan desa menjadi salah satu forum strategis untuk ujung tombak kemajuan desa," ujarnya di Martapura, Ahad.

Sebelumnya, Sabtu (1/5) bupati bersama Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Banjar Syahrialludin menghadiri buka puasa bersama dengan Forsekdesi dalam rangka silaturahmi. 

Menurut bupati, Forsekdesi hendaknya senantiasa mengevaluasi dan bekerja sama dengan forum-forum lainnya di desa untuk membuat konsep, baik digital membangun desa dengan cara kreatif, mengenalkan desa. 

Selain itu, mempromosikan potensi desa melalui perkembangan teknologi informasi berbasis online bagi kemajuan pertumbuhan ekonomi di masing-masing desa terlebih dalam masa pandemi COVID-19 saat ini.

"Semoga pertemuan ini semakin menjalin hubungan yang baik dalam mensinergikan program-program pembangunan desa di Kabupaten Banjar sehingga semakin maju dan sejahtera masyarakatnya," kata dia. 

Ketua Forsekdesi Banjar Jam'ani menjelaskan Forsekdesi merupakan tempat sekretaris desa berkumpul untuk mendiskusikan terkait rencana kerja pemerintah desa dan anggaran belanja desa.

"Pertemuan ini termasuk program kerja Forsekdesi yakni silaturrahmi yang digelar rutin setiap tahun dengan jumlah anggota 277 orang sesuai jumlah desa yang tersebar di seluruh Kabupaten Banjar," ujarnya. 

Diharapkan, penghasilan tetap (Siltap) dan tunjangan pemerintah desa di awal tahun 2021 bisa disalurkan setiap bulan sehingga membantu anggota Forsekdesi memenuhi kebutuhan hidupnya. 

Sementara itu, kegiatan silaturahmi itu dihadiri Kepala Bidang Keuangan Desa Dinas PMD Banjar Noni, dan Ketua Pelaksana Syahrul Raji serta seluruh pengurus Forsekdesi dan perwakilan sekretaris desa.

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021