Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Seratus personil polisi dari jajaran Polresta Banjarmasin melakukan pengamanan pembokaran bangunan warga yang berada di Jalan Veteran Banjarmasin.


"Pengamanan kegiatan ini atas permintaan dari pihak Pemerintah Kota Banjarmasin," ucap Kepala Satuan Sabhara Polresta Banjarmasin, Kompol Uskiansyah di Banjarmasin, Selasa.

Ia mengatakan, seratus personil polisi ini merupakan gabungan dari beberapa satuan dan Polsekta yang berada di Jajaran Polresta Banjarmasin.

Bukan itu saja, pengamanan dalam kegiatan pembongkaran bangunan itu akan dilakukan pada Rabu (28/1) pagi sekitar pukul 08.00 Wita.

Dikatakannya, pengamanan itu hanya untuk melakukan antisipasi adanya anarkis ataupun perlawanan dari warga yang tidak mau bagunannya dilakukan pembokaran oleh pemerintah kota setempat.

Rencananya bagunan warga yang dilakukan pembongkaran itu dimulai dari pos polisi Kuripan di Jalan Veteran hingga sampai ke simpang Kampung Gadang di Jalan Veteran.

"Kami ketahui bahwa bangunan tersebut diperkirakan sudah mendapat ganti rugi dari pihak pemerintah kota dan surat peringatan untuk melakukan pembongkaran sendiripun sudah diberikan sebelumnya," tutur Uski saat di ruang kerjanya.

Terus dikatakannya hingga saat ini belum ada informasi terkait adanya perlawanan warga saat pembongkaran itu dimulai nantinya.

  "Kami berharap kegiatan tersebut bisa berjalan lancar dan masyarakat sudah mengerti dan memahami situasi serta sebisa mungkin hindari aksi anarkis," ucap pria berkumis tebal itu.   

Pewarta: Gunawan Wibisono

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015