Politeknik Negeri Banjarmasin, Kalimantan Selatan, terus melebarkan sayap agar diminati tidak hanya siswa lokal pulau Kalimantan tapi luar daerah seluruh Indonesia yang ingin mewujudkan mimpi menjadi sumber daya manusia siap kerja di dunia industri.

Humas Politeknik Negeri Banjarmasin Rizki Afriana di Banjarmasin, Sabtu, mengatakan, untuk lebih memperkenalkan kampusnya lebih jauh hingga keunggulannya, pihaknya pun rajin melakukan sosialisasi kepada siswa-siswi yang akan lulus tahun ini.

Karena masa pandemi COVID-19, ujar dia, sosialisasi pun banyak dilakukan secara daring seperti pada 17 Februari tadi, di mana cukup banyak pesertanya bahkan ada dari luar Kalimantan, seperti dari Wonosobo, Jawa Timur.

Menurut Rizki, kampusnya tahun ini membuka sekitar 1.500 kursi bagi mahasiswa baru di lima jurusan pada 19 program studi.

Dikatakan dia, mahasiswa di kampusnya ini memang tidak hanya dari pulau Kalimantan saja, namun ada dari Pulau Jawa, Sulawesi, Sumatra hingga Papua. 
Poliban Banjarmasin sosialisasi penerimaan mahasiswa baru lewat daring.(Antaranews Kalsel/istimewa)

"Merata mereka mengambil jurusan di sini, teknik sipil hingga tata niaga," ujar Rizki.

Pada Maret ini, kata dia, akan kembali pihaknya sosialisasi penerimaan mahasiswa baru yang bisa disaksikan live instagram di IG poliban_official. 

"Mudahan bisa mempermudah siswa saat mendaftar dengan adanya sosialisasi ini," tuturnya.

Sebagaimana diketahui, ungkap dia, Politeknik Negeri Banjarmasin membuka enam jalur penerimaan mahasiswa baru, yakni, jalur Seleksi Nasional Masuk Politeknik Negeri (SNMPN) dari 11 Januari hingga 19 Maret 2021.

Kemudian jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dari 15--24 Februari 2021, jalur prestasi dari 12--23 April 2021.

Selanjutnya, jalur Seleksi Bersama Masuk Politeknik Negeri (SBMPN) dari 15 Maret hingga 1 April 2021, jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dari 10 Mei hingga 10 Juni 2021 dan jalur mandiri dari 21 Juni hingga 23 Juli 2021.


 

Pewarta: Sukarli

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021