H Aulia Oktafiandi dan H Mansyah Sabri secara resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Periode 2021-2024 oleh Pejabat (Pj) Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Safrizal ZA di Gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin, Jum'at (26/2).

Usai dilantik, Bupati HST H Aulia Oktafiandi menyampaikan, fokus utama yang akan dilakukan adalah pembenahan penanganan pascabanjir.

"Langkah kongkrit yang akan kami dilakukan adalah berkoordinasi dengan Sekda dan Kepala Dinas terkait untuk menyimpulkan dan menemukan fokus-fokus apa yang menjadi titik atau yang mesti kami selesaikan lebih utama.

Hal itu dilakukan untuk menentukan data masyarakat yang memang terdampak banjir. Karena saat ini status tanggap darurat banjir diperpanjang," kata Bupati Aulia.
 
Menurut Aulia, Dia ingin memperbaiki data-data agar pihaknya dapat memberikan pelayanan yang tepat kepada masyarakat yang terdampak.

"Tentu pada hari pertama  adalah berkoordinasi dengan Sekda dan mengumpulkan seluruh kepala Dinas untuk menentukan langkah yang akan kami laksanakan," ungkapnya.

Selanjutnya, Ia juga akan melakukan beberapa studifikasi kondisi terkini kabupaten HST. Hal itu dilakukan untuk menentukan apakah sudah saatnya lebih melangkah ke depan untuk menentukan status darurat banjir dan penanganan pasca banjir.

Saat itu, Ketua PKK Provinsi Kalsel Ny Safriati Safrizal ZA juga melantik Cheri Bayuni Budjang sebagai Ketua TP PKK Kabupaten HST.
Ketua PKK Provinsi Kalsel Ny Safriati Safrizal ZA juga melantik Cheri Bayuni Budjang sebagai Ketua TP PKK Kabupaten HST (Antaranews Kalsel/M Taupik Rahman)

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021