Pada pelaksanaan Idul Adha 1441 H/2020 M kali ini, yang jatuh pada hari Jumat (31/7), mayoritas masyarakat Kabupaten Balangan Kalimantan Selatan, melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada hari raya ke dua, yakni Sabtu (1/8).

Diantaranya yang melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada hari Sabtu yakni, di Masjid Al Akbar, sebanyak tiga ekor sapi kurban, Polres Balangan sebanyak enam ekor hewan kurban, dan Langgar Husnul Khotimah sebanyak tiga ekor sapi kurban.

Pengelola Masjid Al Akbar Balangan menggelar kurban sebagaimana tahun sebelumnya. Namun kali ini jelas Ketua Badan Pengelola Masjid Al Akbar, Musa ada pengurangan pada hewan yang akan dikurbankan.

"Kalau tahun sebelumnya ada enam ekor sapi, kali ini di Masjid Al Akbar hanya menyembelih tiga ekor," ucap Musa.

Hal ini dikarenakan pelaksanaan Sholat Idul Adha pada hari jumat, selain itu masyarakat muslim juga harus melaksanakan jiarah kubur dan sholat jumat, sehingga dinilai terlalu sempit waktunya.

Meskipun begitu lanjutnya, tak sedikit pula masyarakat yang melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada hari Jumat usai sholat Idul Adha.

"Kuponnya akan dibagikan kepada masyarakat di sekitaran Masjid Al Akbar. Tentunya pada orang-orang yang dianggap berhak menerima. Adapun jumlahnya diprediksi lebih dari 200 kupon," sebutnya.

Tak hanya itu, karena di masa Pandemi Global COVID-19 saat ini, Musa menegaskan, pelaksanaan kurban akan dilangsungkan mengikuti protokol kesehatan. Selain itu, pengurangan sapi juga dimaksud untuk mengurangi kerumunan yang ada.

Sama halnya dengan masyarakat di wilayah Langgar Husnul Khotimah di Komplek 25b, Kelurahan Paringin Kota, Kecamatan Paringin ibukota kabupaten berjuluk Bumi Sanggam tersebut.

Dikatakan salah satu panitia hewan kurban, Dody Rahman, bahwa pelaksanaan penyembelihan hewan kurban dilaksanakan pada hari Sabtu, dengan jumlah tiga ekor sapi.

"Selain dibagikan kepada warga dan warga yang dinilai berhak menerima, sebagian direncanakan juga disalurkan keluar lingkungan langgar Husnul Khotimah, seperti ke panti asuhan," ungkapnya.

Selain sebagai ajang silaturahmi warga, penyembelihan hewan kurban dan kegiatan pembagian daging kurban juga sekaligus mempererat budaya gotong royong, pungkasnya.
 

Pewarta: Roly Supriadi

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020