Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry didampingi Wakil Bupati, Syamsuri Arsyad, Kapolres HSS AKBP Siswoyo dan Dandim 1003 Kandangan Letkol Arm Dedy Soehartono melepas rombongan peserta yang akan menyalurkan 200 paket bantuan sosial COVID-19 HSS dari TNI dan Polri.
Ia mengatakan, paket bantuan sosial ini diberikan kepada masyarakat yang terdampak COVID-19 di sejumlah titik di Kabupaten HSS, yang hari ini, Kamis (27/7) serempak disalurkan di wilayah Provinsi Kalimatan Selatan (Kalsel).
Baca juga: Wakil Bupati HSS hantar kepulangan 20 pasien sembuh COVID-19 HSS
"Bantuan ini diberikan langsung ke penerima di seluruh Kecamatan, diantar oleh rombongan yang terdiri dari 100 orang anggota kepolisian dari Polres HSS, 90 orang Prajurit TNI Kodim 1003 Kandangan, dan 10 orang pasukan Tagana Dinas Sosial HSS dengan menggunakan motor dan disebar ke seluruh wilayah HSS," katanya.
Dijelaskan dia, bantuan merupakan bentuk perhatian semua pihak, termasuk TNI dan Polri untuk membantu masyarakat terdampak COVID-19 di HSS, diserahkan para Babinsa dan Babinkamtibmas karena mereka yang bekerja di lapangan, dan lebih mengetahui siapa yang berhak mendapatkan bantuan tersebut.
Pelepasan rombongan bertempat di halaman Sekretariat Daerah (Setda) Pemkab HSS, ditandai dengan pelepasan balon dan juga burung merpati, sebagai simbol sebagai upaya keras untuk bersama-sama agar bisa terlepas dari wabah ini.
Baca juga: Video - Dampak Corona, RKPD 2021 HSS untuk pemulihan ketahanan ekonomi dan kehidupan sosial
Acara pelepasan rombongan yang membawa bantuan sosial ini sendiri, merupakan bagian dari rangkaian acara yang sama yang digelar secara langsung melalui video teleconference di tingkat Provinsi Kalsel, dilaksanakan di Gedung Idham Khalid, Banjarbaru, dihadiri langsung Panglima TNI dan Kapolri.
Selepas pelepasan rombongan, acara dilanjutkan dengan kegiatan dialog interaktif melalui teleconference bersama Panglima TNI dan Kapolri beserta Gubernur Kalsel dengan para bupati, kapolres dan dandim se Kalsel.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020