Banjarmasin,  (Antaranews Kalsel) - Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI)meminta Pemerintah Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatab, menutup tempat hiburan malam (THM) secara permanen.

Dalam aksi di halaman kantor pemkot setempat, Rabu, puluhan anggota KAMMI yang berunjuk rasa menyerukan penutupan THM jangan hanya selama bukan Ramadhan, melainkan untuk selamanya.

Menurut mereka, THM merupakan sarang maksiat, dan sangat tidak cocok beroperasi di Banjarmasin sebagai kota religius, apalagi di tempat-tempat hiburan itu peredaran barang haram seperti narkoba dan minuman keras begitu bebas./e

Pewarta: Hasan Zainuddin

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014