Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) melaksanakan rapat paripurna dengan agenda penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) pertanggungjawaban pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2019.

Bupati HSS H Achmad Fikry, di Kandangan, Senin (29/6), mengatakan raihan opini Wajar Tanpa Pengeculian selama tujuh kali berturut-turut tak lepas dari kerja keras semua jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS, dan kerjasama yang baik dengan pimpinan dan seluruh anggota DPRD HSS.

"Melalui forum rapat paripurna ini, kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pimpinan dan seluruh anggota DPRD, jajaran Pemkab HSS dan semua pihak yang telah bekerja sama dengan baik, sehingga kita mampu mempertahankan opini WTP," katanya.

Baca juga: Pemkab HSS targetkan 100 persen selesaikan tindak lanjut audit BPK

Dijelaskan dia, raihan opini WTP ini berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) yang telah diserahkan Kepala Perwakilan BPK-RI Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Video Conference yang diikuti seluruh kabupaten dan kota di Kalsel.

Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) HSS tahun anggaran 2019, kembali dapat mempertahankan opini WTP untuk yang ketujuh kalinya, dan secara garis besar Kabupaten HSS adalah Kabupaten dengan tingkat penyelesaian tertinggi se Kalsel yaitu mencapai 98,73 persen.

Dilihat dari beberapa indikator makro di KabupatenHSS, seperti dari ngka tingkat kemiskinan dari 6,29 persen pada tahun 2016 menjadi 5,33 persen di tahun 2019,  tingkat pengangguran terbuka sebanyak 4,22 persen pada tahun 2013 menjadi 2,56 persen pada tahun 2019.

Baca juga: Tujuh kali raih WTP berturut-turut, HSS raih nilai tertinggi dari tingkat penyelesaian di Kalsel

"Indeks Gini Ratio pada tahun 2016 sebesar 0,36 menjadi 0,28 pada tahun 2019, hal ini menggambarkan bahwa distribusi pendapatan di HSS cukup merata, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebesar 68,41 di 2018 menjadi 68,80 di tahun 2019 " katanya, bertempat di ruang rapat DPRD setempat.

Setelah menyampaikan pengantar dilanjutkan dengan penyerahan dokumen dari Bupati HSS kepada Ketua DPRD Akhmad Fahmi yang didampingi Wakil Ketua I DPRD HSS Rodi Maulidi.

Turut hadir, Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad, Kapolres HSS AKBP Siswoyo dan unsur forkopimda HSS, Sekda HSS H. Muhammad Noor, Asisten Administrasi Pemerintahan Setda Efran, para Kepala SKPD, Camat Kandangan Ronaldy P Putra, perwakilan BUMN dan BUMD.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020