Camat Angkinang Lothvie Rahmani menyampaikanmengatakan,  tahapan penyaringan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) sudah dilakukan sejak dilaksanakan musyawarah desa dan beberapa waktu yang lalu dilaksanakan penyaringan.

Ia menjelaskan,  penyaringan ini dilakukan untuk mengumpulkan aspirasi-aspirasi yang ada di wilayah Kecamatan Angkinang, dengan tidak mengabaikan aspirasi-aspirasi yang berkembang di sosial media.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah atas bantuan-bantuan yang di berikan kepada warga kami antara lain jaminan hidup, usaha ekonomi produktif, bedah rumah, lansia asuh, BPJS gratis dan lain-lain," katanya, dalam laporan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tingkat Kecamatan Angkinang tahun 2021, Senin (27/1).

Baca juga: Rangkaian hari jadi ke-69 Kecamatan berlangsung tiga hari empat malam

Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad, mengatakan musrenbang RKPD di kecamatan merupakan forum bagi para pemangku kepentingan dalam rangka pembahasan di lingkup kecamatan dan bertujuan untuk penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan usulan rencana kegiatan pembangunan desa yang di integrasikan dengan prioritas pembangunan daerah di wilayah kecamatan.

Dijelaskan dia, sasaran dan prioritas pembangunan tahun 2021 sesuai RPJMD kabupaten HSS tahun 2018-2023 adalah meningkatkan akses dan kualitas pendidikan yang berahklak mulia, peningkatan akses dan kualitas kesehatan, revitalisasi pertanian dengan berbagai sektor perikanan tanaman pangan dan perkebunan.

Selanjutnya, pengembangan pariwisata berbasis kearifan lokal, penguatan  Usaha Mikro,Kecil dan Menengah(UMKM) dan koperasi, pembangunan sumber daya alam dan lingkungan hidup, mengembangkan infrastruktur dan perumahan rakyat, peningkatan perlindungan dan kesejahteraan sosial, dan peningkatan kualitas birokrasi pelayanan publik dan keagamaan.

"Hasil kegiatan unggulan Sehati Plus Cinta oleh Pemerintah kabupaten (Pemkab) HSS melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yaitu jaminan kesehatan gratis  berupa BPJS Semesta yang sudah kita rasakan manfaatnya sampai hari ini," katanya. saat membuka Musrebang RKPD Kecamatang Angkinang.

Selain itu, akan di bangunannya Islamic center di Bundaran Hamalau, bergerak bangkit bersama dengan Agnia, kegiatan cinta berwirausaha, hijau desa ku, Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) untuk peningkatan ekonomi desa, generasi muda dan pelajaran bebas dari narkoba.

Baca juga: Tahap II bansos di Telaga Langsat dan Angkinang kembali disalurkan

Juga asuransi bagi petani dan nelayan, beasiswa untuk pelajar dan santri berprestasi , bantuan sarana-prasarana untuk pondok pesantren dan pendidikan swasta, pertanian organik, bus sekolah, feri penyebrangan di wilayah Daha dan angkutan mini pelajar.

Ditambahkan dia, kata kunci dari pembangunan adalah partisipasi dari seluruh lapisan masyarakat, tanpa partisipasi dari masyarakat  maka pembangunan tidak akan berjalan dengan maksimal

Turut hadir,  Kepala Bapelitbangda HSS Iwan Friady, Wakil Ketua DPRD Kabupaten HSS Rodi Maulidi, asisten, staf ahli, para kepala OPD terkait, para kepala bagian, ketua MUI kecamatan, alim ulama, tokoh masyarakat dan para pelajar.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020