Pemerintah Kabupaten Tabalong menerima penghargaan dari PT PLN (persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Barabai karena membayar lisrik tepat waktu.

Manager PT PLN UP3 Barabai, Imam Ahmadi menyerahkan langsung piagam penghargaan kepada Bupati Tabalong Anang Syakhfiani di ruang kerjanya, Kamis (16/1).

 "Kami sangat apresiasi dengan jajaran Pemkab Tabalong yang rutin membayar listrik tanpa tunggakan," jelas Imam.

Selain itu Imam juga menyampaikan soal setoran pemungutan Pajak Penerangan Jalan 2019 di Tabalong sebesar Rp16,3 miliar.
Jumlah ini adalah yang terbesar se - Banua Enam.

Termasuk rencana pembangunan jaringan listrik PLN di Desa Pamarangan Kiwa Kecamatan Tanjung dengan alokasi dana sekitar Rp1,7 miliar.

Bupati Tabalong Anang Syakhfiani menyambut baik rencana PLN membangun jaringan listrik di Desa Pemarangan Kiwa.

"Program listrik desa ini kita harapkan bisa berdampak pada kesejahteraan masyarakat," ungkap Anang.

Anang pun menyampaikan dukungannya kepada PLN dalam peningkatan kelistrikan di 'Bumi Saraba Kawa' ini.

 Termasuk mendukung program PLN dalam hal pemangkasan pohon yang berada di bawah jaringan milik PLN agar kehandalan listrik tetap terjaga.

Untuk pohon dalam kota, Anang meminta PLN berkoordinasi dengan Dinas Perkim dan Dinas Lingkungan Hidup serta memperhatikan estetika saat pemangkasan.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020