Pemerintah Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan menargetkan pertumbuhan ekonomi pada 2011 sebesar 5,5 persen dengan penurunan angka kemiskinan rata-rata 1 persen per tahun.

Kepala Bappeda Tabalong, Drs Kiswanul Arifin MSi, mengatakan sektor pertambangan termasuk didalamnya minyak bumi, masih menempati urutan teratas dengan pertumbuhan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) mencapai 45 persen.

"Tahun ini sektor pertanian, perdagangan dan jasa akan kita giatkan untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi sebesar 5,5 persen, sektor pertambangan sendiri masih terbesar dibanding sektor lain," jelas Kiswanul dalam Forum SKPD Se-Tabalong, Selasa (23/2) di Gedung Informasi Pembangunan Tabalong.

Agar dapat mencapai target tersebut, Kiswanul menegaskan perlunya peran serta masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) termasuk para camat untuk meningkatkan kualitas kinerja.

Selain peningkatan pertumbuhan ekonomi, angka harapan hidup juga diproyeksikan naik yakni mencapai 64,73 pada 2014 termasuk indeks pendidikan 100 persen serta indeks rata-rata lama sekolah mencapai 15 tahun.

"Hingga 2014 harapan kita indeks pendidikan di Tabalong bisa mencapai 100 persen, dengan angka harapan hidup dari 62,68 naik menjadi 64,73," ujar Kiswanul.(mia^C)


Pewarta:

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2011