Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani menjaring bibit pesilat handal yang diharapkan mampu mengukir prestasi melalui Open Pencak Silat Tournament Nadjmi Adhani Cup se-Kalimantan Selatan.

"Kami berharap, event ini mampu melahirkan pesilat handal yang bisa berprestasi baik tingkat nasional hingga internasional," ujarnya saat menutup turnamen pencak silat di salah satu mal di Banjarbaru, Ahad. 

Ia mengatakan, turnamen yang diselenggarakan dua hari pada 6-7 Juli 2019 itu, selain sebagai sarana menjaring bibit pesilat juga agar mereka bisa mengikuti latih tanding dengan pesilat lainnya. 

Ditekankan, seorang pesilat dituntut untuk berlatih dan terus berlatih agar kemampuan yang dimiliki dapat terus ditingkatkan sehingga meraih hasil maksimal dan bisa diarahkan untuk meraih prestasi. 

"Latihan merupakan kunci untuk meraih keberhasilan termasuk bagi seorang pesilat yang harus terus berlatih agar ilmu silat yang sudah dikuasai dapat ditingkatkan hingga meraih prestasi," ungkapnya. 

Sementara itu, turnamen pencak silat tersebut diikuti puluhan pesilat dari beberapa kabupaten/kota di Kalsel seperti Banjarbaru, Banjarmasin, Kabupaten Banjar, Batola dan Hulu Sungai Selatan.

Tempat penyelenggaraan turnamen dipilih di mal untuk menarik minat penonton sehingga mereka bisa menyaksikan pertandingan salah satu seni bela diri asli Indonesia yang harus dipertahankan.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019