Kasubbag Humas IPTU H Gandhi Ranu S, di Kandangan, Kamis (20/9), mengatakan kegiatan ini dalam rangka persiapan pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) baik Pemilihan Legislatif (Pileg) maupun Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2019.
"Susunan kegiatan yang dilaksanakan antaralain, apel kesiapan dipimpin Kapolres HSS, peragaan simulasi Sispamkota dan apel konsolidasi selesai kegiatan simulasi," katanya.
Baca juga: Pengedar puluhan ribu butir sediaan farmasi tanpa izin ditangkap
Dijelaskan dia, simulasi ini menggambarkan tentang pengamanan dan pengambilan tindakan pada tahapan–tahapan pemilu yang digelar kabupaten HSS, selain itu juga mempraktekkan antisipasi terhadap aksi massa yang tak puas dengan hasil perhitungan surat suara.
Segala kerawanan pada tahapan pemilu yang akan terjadi sudah dipersiapkan dan begitu pula cara antisipasi dan pengamanannya, dan hal ini menunjukan kesiapsiagaan personil Polres HSS dalam menghadapi kerawanan pada pemilihan presiden (Pilpres) dan pemilihan legislatif (Pileg) nanti.
Kapolres HSS AKBP Rahmat Budi Handoko, mengatakan pelaksanaan simulasi dilakukan seperti kejadian yang sebenarnya dihadapi, dan smulasi ini untuk persiapan pengamanan pemilu 2019.
Baca juga: Pecandu obat terlarang gantung diri di bawah jembatan Antaludin
"Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan tersebut, dan mengharapkan kondisi aman dan kondusif di Kabupaten HSS akan terus terjaga," katanya, saat memberikan arahan.
Turut berhadir, Hadir Ketua DPRD HSS H Akhmad Fahmi, Plh Sekda Hubriansyah, perwakilan Forkopimda HSS, Kepala Dinkes HSS Siti Zainab, komisioner KPU dan Banwaslu HSS, kapolsek jajaran, personil Polres HSS dan peserta simulasi.