Martapura (ANTARA) - Ketua Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Banjar Nurgita Tiyas melantik sekaligus mengukuhkan Pergantian Antar Waktu (PAW) Wakil Ketua dan pengurus Gerakan Pramuka Kwarcab Banjar.
Selain itu, juga dilantik pengurus Pusat Pendidikan dan Pelatihan Gerakan Pramuka Tingkat Cabang (Pusdiklatcab) Banjar masa bakti 2018-2023 di Aula Barakat Martapura, Selasa.
"Selamat bagi yang dilantik dan mari kita bersama-sama menyatukan visi memajukan gerakan pramuka di Kabupaten Banjar. Jadikan motivasi dan penyemangat untuk berkarya dan berprestasi," ujarnya.
Bupati Banjar Saidi Mansyur melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra Masruri mengatakan, gerakan pramuka dapat meningkatkan peran dan kiprah di masyarakat baik di Kwarcab, Kwarting hingga Gudep.
"Saya meyakini gerakan pramuka adalah wadah pembinaan karakter bagi anak-anak dan remaja/pemuda karena memiliki kegiatan menarik dan mengandung unsur pendidikan yang baik," ucap bupati.
Selain itu, bagi orang dewasa sebagai wadah untuk mengabdi dan mendarmabaktikan diri secara suka rela bagi kepentingan organisasi kepramukaan, masyarakat, bangsa dan negara.
Pelantikan dan pengukuhan PAW Pengurus Gerakan Pramuka Kwarcab Banjar dan pengurus Pusat Diklatcab ditandai penandatanganan naskah ikrar dan penyematan tanda jabatan oleh Ketua Kwarcab.