Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H A Chairansyah menyerahkan secara langsung dana hibah senilai Rp1,4 miliar untuk beberapa organisasi saat safari Ramadhan di masjid Al Munawwarah Desa Pajukungan, Jumat (10/5).

Terbesar adalah diterima oleh Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) HST sebesar Rp550.000.000 yang langsung diserahkan kepada ketuanya H Pandiansyah sekaligus Asisten bidang ekonomi dan pembangunan.

Berikutnya, yaitu kepada organisasi MUI HST sebesar Rp335.000.000, Baznas HST Rp125.150.000, Muslimat NU Rp20.000.000, Persatuan Weedhatama Republik Indonesia (PWRI) Cabang HST Sebanyak Rp10.000.000.

Sedangkan Pengurus NU HST mendapat dana hibah sebesar Rp150.000.000, Badan Pengelola Masjid Agung Riadhusshalihin Rp200.000.000, Masjid Al Munawwarah Pajukungan Rp60.000.000 dan Mushalla Al Barokah Mandingin Rp20.000.000.

Jadi, total dana hibah yang diserahkan Bupati HST saat itu adalah sebesar Rp1.470.150.000.

Bupati berharap, semoga dengan adanya bantuan itu dapat dipergunakan sebaik-baiknya untuk kepentingan umat sehingga pembangunan di bidang keagamaan benar-benar dapat dirasakan bersama.

Menurutnya, hal tersebut tidak terlepas dari komitmen Pemkab HST untuk mewujudkan masyarakat HST yang agamis, mandiri, sejahtera dan bermartabat.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019