Rantau, (antaranews Kalsel) - Puncak HUT ke 8 Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 (SMKN 1) Binuang, Kabupaten Tapin tanam 80 bibit pohon yang dilaksanakan pada Selasa (16/10).

"Hari ini dalam rangka sewindunya SMKN 1 Binuang, kami berserta jajaran Muspika, dan mitra kerja dan seluruh dewan guru dan siswa melaksanakan penanaman bibit pohon di lingkungan sekolah kami," ujar Kepala sekolah SMKN 1 Binuang, Muhammad Yusuf.

Dijelaskan Yusuf, dilaksanakannya penanaman bibit pohon di lingkungan sekolah bertujuan guna membuat sekolah agar terasa teduh, dan sejuk sehingga para siswa merasa nyaman untuk belajar.

"Bibit yang kita tanam ada pohon Mangga, Durian, Trambesi, dan pohon peneduh lainnya. Dan bibit tersebut bantuan dari Dinas LH dan perusahaan mitra kerja kami," ujarnya lagi.

Selain penanaman pohon, Hut ke 8 SMKN 1 Binuang juga di meriahkan dengan berbagai lomba seperti lomba pidato bahasa Inggris dan Indonesia, lomba menyanyi solo, peragaan busana hasil karya para siswa, dan pentas seni.

"Pada acara puncak ini, kami mengundang seluruh wali siswa, mitra kerja kami, dan instansi pemerintah Pemkab Tapin," ujarnya Yusuf lagi.

Yusuf berharap, dengan adanya kegiatan tersebut, silaturrahmi antar pihak sekolah dengan para wali siswa dan mitra kerja bisa terus terjalin dengan baik.

"Semoga SMKN 1 Binuang bisa menjadi sekolah pilihan anak-anak di Binuang dan daerah lainnya, dan juga kami berharap SMKN 1 Binuang bisa mencetak pemuda-pemuda yang siap kerja dan berdaya saing," harapnya.


 

Pewarta: Muhammad Husien Asyari

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018