Pelaihari, (Antaranews Kalsel)-Penjabat Bupati Tanah Laut, Kalimantan Selatan  Siswansyah melaksanakan shalat Idul Adha 1439 Hijriyah, di Mesjid Agung Syuhada Pelaihari bersama-sama Sekretaris Daerah Tanah Laut  H Syahrian Nurdin, Forkopimda Tanah Laut,  Kepala Kantor Kementrian Agama Tanah Laut serta masyarakat, Rabu (22/8).


“Shalat Idul Adha 1439 Hijiriah merupaksan salah satu rasa syukur dan bukti ketaqwaan kita dihari yang agung ini,” ujar Penjabat Bupati Tanah Laut Siswansyah, di Pelaihari.

Menurut dia, di hari yang sangat bersejarah tersebut  semua berkumpul untuk bermunajat kepada Allah SWT dengan shalat Idul Adha dan dilanjutkan ibadah qurban.

"Semoga Allah SWT berkenan menerima segala amal ibadah kita dan mengampuni segala kesalahan kita," harap Siswansyah.

Seusai melaksanakan shalat Idul Adha 1439 Hijriah Penjabat Bupati Tanah Laut Siswansyah  beserta jajaran menuju Balairung Tuntung Pandang untuk melaksanakan Halal Bihalal bersama masyarakat.



 

Pewarta: Arianto

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018