Banjarmasin,  (Antaranews Kalsel) - Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor mengatakan perempuan memiliki peran besar untuk menentukan keberhasilan bangsa, sehingga harus diberikan kesempatan seluas-luasnya untuk berkiprah dalam berbagai bidang.

Gubernur Sahbirin pada Peringatan Hari Kartini 2018 di Banjarmasin, Kamis mengajak perempuan di Banua atau Kalsel untuk bangkit dan berkembang mewarisi semangat yang telah ditunjukkan Raden Ajeng Kartini guna menuju perubahan baik sosial maupun budaya.

"Saya harap, peringatan Hari Kartini, tidak hanya dilaksanakan sebagai kegiatan rutinitas tahunan saja, tetapi lebih dari itu, kita ingin menggelorakan semangat bergerak untuk kehidupan yang lebih baik lagi," katanya.

Gubernur menyadari, bahwa peran perempuan dalam berbagai segi kehidupan, tidak dapat diabaikan.

Ketika perempuan diberikan kesempatan dalam proses pembangunan atau berkiprah dalam berbagai bidang, tambahnya, maka keberhasilan pembangunan akan lebih mudah dicapai serta akan terwujud kesetaraan atau keadilan dengan perspektif gender.

Menurut Sahbirin, menilai perjuangan dan semangat Raden Ajeng Kartini, telah membawa perubahan nyata terhadap posisi perempuan di Indonesia menjadi sejajar dengan kaum pria dalam berbagai ruang kehidupan dan sektor pembangunan.

"Karena itu, peringatan hari kartini menjadi simbol emansipasi perempuan Indonesia dan simbol perjuangan kaum perempuan menuju perubahan, baik perubahan sosial maupun budaya,? katanya.
 
. (Antaranews Kalsel/Humpro kalsel)

Ketua TP PKK Kalsel, Raudatul Jannah mengatakan, RA Kartini adalah figur perempuan pembelajar pantang menyerah.

"Saya harap perempuan Banua dapat meneladani semangat, kegigihan dan pemikiran Raden Ajeng Kartini dalam meningkatkan kulitas diri," katanya.

Apalagi saat ini, sedang dalam era globalisasi, persaingan begitu ketat dan kompetitif, tanpa peningkatan kualitas diri, maka perempuan di Kalimantan Selatan akan ketinggalan.

"Kita tidak ingin hal ini terjadi. kita ingin perempuan di Kalimantan Selatan memiliki daya saing,? sebutnya.

Tema peringatan Hari Kartini 2018 adalah dengan semangat kartini, bergerak menuju kemandirian perempuan yang berkualitas dan mempunyai daya saing.
 

Pewarta: Ulul Maskuriah

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018