Barabai, (Antaranews Kalsel) - Penduduk muslim dunia termasuk Indonesia mengecam keras pengakuan Amerika Serikat terhadap Yerusalem sebagai Kota Negara Israel.

Salah satu bentuk dukungan terhadap Negara Palestina adalah dengan doa bersama seperti yang dilakukan oleh ibu-ibu PKK Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) di Barabai, Selasa (12/12).

Ketua TP PKK HST Hj Ernawati Chairansyah menyampaikan do'a bersama tersebut merupakan bentuk dukungan agar penduduk Palestina bisa mendapatkan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi Bangsa Israel serta secepatnya keluar dari masalah tersebut.

"Pada mumentum peringatan bulan Maulid Nabi Muhammad ini kami juga mengumpulkan seluruh pengurus PKK dari tingkat Desa, Kecamatan sampai dengan Kabupaten untuk bersilaturahmi dan mendo'akan rakyat Palestina," katanya.

Dia juga meminta kepada seluruh kader PKK untuk bermunajat kepada Allah SWT untuk keselamatan dan keamanan warga Palestina.

"Berkat silaturahmi, semoga segala kebaikan dan doa kita dapat dikabulkan dan terhindar dari segala macam musibah," katanya.

Hj Ernawaty juga mengingatkan agar para Kader PKK kembali menjalankan amanah dan tugasnya dengan sebaik mungkin.

Di samping itu, kegiatan juga diisi dengan ceramah oleh Ustadzah Hj Rahmaniah yang membahas tentang pentingnya meneladani dan mengamalkan sunnah-sunnah yang diajarkan oleh Rasulullah.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Muhammad Taufikurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017