Paringin, (Antaranews Kalsel) - PT Adaro Energy, Indonesia bersama mitra kerjanya, PT SIS, PT BUMA dan PT PAMA Persada Nusantara, kembali memberikan bantuan enam buah mobil kepada Pemerintah Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan.

Sebagai sumbangsih perusahaan yang melakukan operasionalnya di wilayah kabupaten berjuluk "Bumi Sanggam" tersebut, bantuan mobil ini berupa mobil pemadam kebakaran, dua unit mobil angkutan pelajar serta tiga unit mobil ambulan.

Bantuan tersebut merupakan program Tanggung jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Adaro Group.

Bupati Balangan, H Ansharuddin menyampaikan ucapan terima kasih kepada perusahaan-perusahaan yang telah berkontribusi aktif dalam membangun kabupaten Balangan.

"Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat semaksimal mungkin bagi masyarakat Balangan", kata Bupati Balangan.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati menyerahkan piagam penghargaan kepada perusahaan-perusahaan tersebut atas partisipasinya terhadap pembangunan daerah melalui program CSR.

Sri Armiyati Jarkasi, CSR Section Head PT Adaro Indonesia menilai, penghargaan tersebut merupakan apresiasi positif dari Pemerintah Kabupaten Balangan atas program-program CSR yang telah dilaksanakan perusahaan selama ini.

Sri juga menambahkan, perusahaan terus berkomitmen untuk melaksanakan program CSR di Balangan.

"Kami tetap berkomitmen penuh untuk bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menjalankan program CSR", katanya.

Pewarta: Roly Supriadi

Editor : Roly Supriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017