Barabai, (Antaranews Kalsel) - Kelompok Tani Angsana dari Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) berhasil menjadi juara II lomba Kelompok Tani Ternak Sapi Potong pada Gebyar  SIWAB (Sapi Indukan Wajib Bunting).

Disamping itu menurut Wakil Bupati HST H A Chairansyah Rabu (4/7) di Barabai menyampaikan petani bernama Syamsudin yang juga dari HST berhasil menjadi juara II Inseminator berprestasi.

"Kedua penghargaan di bidang peternakan tersebut diserahkan oleh Gubernur Kalsel Sahbirin Noor di Desa Sumber Makmur Kecamatan Takisung Kabupaten tanah Laut," katanya.

Menurut Wabup hal ini merupakan suatu kebanggan dan prestasi Daerah melalui Dinas Peternakan dalam upaya mengembangan dan pembinaan kepada kelompok-kelompok tani di Kabupaten HST.

"Saya berharap prestasi membanggakan ini akan dapat lebih ditingkatkan lagi ke depan dan dapat menjadi motivasi untuk memajukan bidang pertanian secara umum dan peternakan pada khususnya," katanya.

Chairansyah menyampaikan pada kegiatan itu sebanyak 2.317 ekor sapi dihadirkan dari berbagai Daerah yang didominasi sapi betina indukan, pedet dan pejantan. 

"Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dan stimulasi atau akselerasi spirit kepada para peternak dan petugas peternakan dalam mencapai target UPSUS SIWAB 2017 termasuk peternak kita yang berhasil menjadi juara," katanya.

Struktur usaha peternakan di HST menurutnya sampai saat ini lebih banyak didominasi oleh peternakan rakyat dengan penerapan teknologi yang minimal.

"Untuk itu perlu adanya intervensi dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah agar memberikan pengenalan dan pelayanan yang optimal terhadap masyarakat dalam penerapan teknologi, himbaunya.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Muhammad Taufikurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017