Wakil Ketua II Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Provinsi Kalimantan Selatan (TP PKK Kalsel) Masrupah mengatakan pembinaan karakter anak perlu dilakukan sejak usia dini agar tumbuh menjadi generasi yang tangguh, berakhlak mulia, dan berintegritas.
“Anak-anak adalah aset bangsa. Pembentukan karakter yang kuat dan positif menjadi bekal utama mereka menghadapi tantangan masa depan,” ujar Masrupah.
Baca juga: Tim Pembina Posyandu Kalsel raih penghargaan terbaik nasional 2025
Masrupah menyampaikan hal itu pada kegiatan Pembinaan Penguatan Karakter Anak yang diikuti perwakilan dari 13 kabupaten dan kota se-Kalsel di Rantau, Kabupaten Tapin, Senin.
Ia mengapresiasi kepada TP PKK Kabupaten Tapin yang dinilai aktif mendukung pembangunan sumber daya manusia, terutama melalui kegiatan pendidikan dan penguatan karakter anak.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Tapin Hj Faridah mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari sinergi antara program TP PKK dengan pemerintah daerah, terutama bidang pendidikan karakter dan ketahanan keluarga.
Baca juga: Wali Kota Banjarbaru minta Bunda PAUD dan TP-PKK bersinergi bangun daerah
“Melalui pembinaan ini, kami berharap anak-anak di Tapin dan daerah lainnya dapat tumbuh menjadi pribadi yang berakhlak mulia, cerdas, serta berdaya saing tinggi,” ujarnya.
Menurut Faridah, kegiatan yang diikuti oleh perwakilan 13 kabupaten dan kota itu juga menjadi momentum memperkuat kolaborasi lintas daerah dalam mencetak generasi muda yang berkarakter kuat dan siap menghadapi tantangan pada era modern.
Baca juga: Desa Bayur wakili HSU Lomba Asman Toga 2025 tingkat Kalsel
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2025
“Anak-anak adalah aset bangsa. Pembentukan karakter yang kuat dan positif menjadi bekal utama mereka menghadapi tantangan masa depan,” ujar Masrupah.
Baca juga: Tim Pembina Posyandu Kalsel raih penghargaan terbaik nasional 2025
Masrupah menyampaikan hal itu pada kegiatan Pembinaan Penguatan Karakter Anak yang diikuti perwakilan dari 13 kabupaten dan kota se-Kalsel di Rantau, Kabupaten Tapin, Senin.
Ia mengapresiasi kepada TP PKK Kabupaten Tapin yang dinilai aktif mendukung pembangunan sumber daya manusia, terutama melalui kegiatan pendidikan dan penguatan karakter anak.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Tapin Hj Faridah mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari sinergi antara program TP PKK dengan pemerintah daerah, terutama bidang pendidikan karakter dan ketahanan keluarga.
Baca juga: Wali Kota Banjarbaru minta Bunda PAUD dan TP-PKK bersinergi bangun daerah
“Melalui pembinaan ini, kami berharap anak-anak di Tapin dan daerah lainnya dapat tumbuh menjadi pribadi yang berakhlak mulia, cerdas, serta berdaya saing tinggi,” ujarnya.
Menurut Faridah, kegiatan yang diikuti oleh perwakilan 13 kabupaten dan kota itu juga menjadi momentum memperkuat kolaborasi lintas daerah dalam mencetak generasi muda yang berkarakter kuat dan siap menghadapi tantangan pada era modern.
Baca juga: Desa Bayur wakili HSU Lomba Asman Toga 2025 tingkat Kalsel
Editor : Taufik Ridwan
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2025