Rantau, (Antaranews Kalsel) - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tapin H Nordin mengingatkan akan pentingnya kewaspadaan terjadinya bencana kepada masyarakat.

Hal tersebut disampaikannya saat memberikan bantuan kepada korban kebakaran di jalan Tasan Panyi yang menghasukan dua bangunan pada Sabtu (21/7) pukul 00.10 WITA.

"Tentunya sangat penting bagi masyarakat agar selalu waspada akan terjadinya kebakaran dan bencana lainnya," ujarnya.

Dikatakan Nordin, bahwa, bencana kebakaran kadang terjadi karena kelalaian yang tidak kita sadari, seperti arus pendek pada listrik yang bisa berakibat fatal.

"Sebatang rokok pun yang kita buang sembarangan bisa mengakibatkan kebakaran, sehingga masyarakat bisa sewaspada mungkin untuk menghindari bencana," ujarnya.

Dikatakannya, Dalam menghindari bancana harus ada peran penting seluruh elemen masyarakat, tim Barisan Pemadam Kebakaran, dan pemerintah.

Perlu diketahui, pada Sabtu malam, api mengahanguskan dua bangunan di jalan Tasan Panyi Kecamatan Tapin Utara yang mengakibatkan rumah kediaman Bakhtiar dan H Erna menjadi arang dan rata dengan tanah.

Pewarta: M Husein Asyari

Editor : Muhammad Husien Asy'ari


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017