DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) menetapkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) provinsi setempat Tahun 2025-2029, dalam rapat paripurna yang dipimpin Ketuanya H Supian HK di Banjarmasin, Senin siang.
Gubernur Kalsel H Muhidin dalam sambutannya menyatakan, RPJMD. 2025-2029 bukan cuma sebagai dokumen, tetapi pedoman untuk membangun provinsinya lima tahun ke depan.
Baca juga: Bupati Banjar sampaikan Raperda RPJMD 2025-2029 ke DPRD
"Kita harapkan, dengan RPJMD 2025-2029 Kalsel dapat mewujudkan sebagai gerbang logistik Kalimantan, " ujarnya.
RPJMD 2025-2029 merupakan formulasi dari visi misi atau janji Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) saat kampanye.
"Namun untuk mewujudkan atau merealisasikan RPJMD tersebut perlu kebersamaan dan kolaborasi dari semua pihak. Kita harapkan pula hasil evaluasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) bisa sesegeranya," demikian Muhidin.
Pada kesempatan tersebut, Gubernur Muhidin tidak lupa mengapresiasi dsn menghaturkan terima kasih kepada DPRD Kalsel terutama Panitia Khusus (Pansus) yang bekerja keras menyelesaikan pembahasan RPJMD 2025-2029 hingga dinihari Senin.
Sebelum penetapan RPJMD 2025-2029 tersebut, Ketua Pansus H Gusti Iskandar Sukma Alamsyah menyampaikan beberapa catatan dari hasil pembahasan antara lain pentingnya penggunaan basis data dan riset ilmiah dalam merumuskan isu strategis dan langkah-langkah penyelesaian permasalahan pembangunan.
Baca juga: Fraksi PKS soroti pertumbuhan ekonomi dalam RPJMD 2025-2029
"Selain itu, koordinasi dan kolaborasi lintas perangkat daerah diharapkan dapat mendukung pelaksanaan program secara lebih efektif dan terintegrasi, " tagas Gt Iskandar yang juga Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah DPRD Kalsel.
Penetapan RPJMD 2025-2029 tersebut sesudah menyampaikan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) oleh Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kalsel Tahun 2024 atau sesudah Shalat Dzuhur dan makan siang.
Editor : Imam Hanafi
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2025