Balangan, (Antaranews Kalsel) - Wakil Kepala Kepolisian Resort (Waka Polres) Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan, berharap setiap warga dapat meniru sikap warga Transmigrasi Desa Lajar Papuyuan, Kecamatan Lampihong.


Dikatakan Wakapolres Balangan, Kompol Reinaldo saat penyampaian aspirasi sekaligus silaturahmi warga Transmigrasi di Desa Lajar Papuyuan dengan Bupati Balangan, H Ansharuddin, Selasa (2/5) di Aula Benteng Tundakan Setdakab setempat, hendaknya setiap permasalahan di komunikasikan dengan baik, dengan dilakukan pertemuan serta musyawarah seperti saat ini.

Ia juga menyampaikan keprihatinannya, serta agar warga tetap bisa bersabar serta bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat (kamtibmas) agar menjaga Balangan tetap dalam suasana kondusif.

"Warga Desa Lajar Papuyuan agar bersabar dengan situasi tersebut, jangan terpancing dengan melakukan tindakan yang berdampak pada situasi kamtibmas, serta bersama-sama saling menjaga situasi kamtibmas khususnya di wilayah Transmigrasi Lajar Papuyuan," sampainya.

Apa yang dilakukan oleh warga Desa Lajar Papuyuan tersebut, patut di acungi jempol, sebab warga berinisiatif menyampaikan permasalahan secara baik dan benar.

Sehingga lanjutnya, bukan hanya ditemui oleh Bupati Balangan, H Ansharuddin, namun juga didampingi oleh Setdakab Balangan, H Ruskariadi, Wakapolres Balangan, Kompol Reinaldo, Kepala Dinas Transmigrasi, Haryono, Kasat PolPP Balangan, Rakhmadi Yusni, Kepala Badan Keuangan Daerah, Listiani, serta Staff Dinas Pekerjaan Umum, dan anggota TNI, bahkan media massa cetak dan online serta Televisi lokal dan nasional.

Sementara itu warga Desa Lajar Papuyuan yang menyampaikan aspirasi sekaligus bersilaturahmi dengan Bupati Balangan tersebut, juga didampingi oleh Kapolsek Kecamatan Lampihong, Ipda Krismianto, yang dikenal tegas namun tetap akrab dengan warga di wilayah hukum Kepolisian Sektor Lampihong.

Pewarta: Roly Supriadi

Editor : Roly Supriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017