Banjarmasin (Antaranews Kalsel)- Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bandarmasih, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan, sebenarnya ingin sekali melayani suplai air bersih untuk warga di Kabupaten tetangga Kabupaten Banjar dan Kabupaten Barito Kuala (Batola).

     Namun keinginan baik PDAM tersebut terkesan kurang direspon dengan baik oleh kedua kabupaten tetangga tersebut, katanya kepada ANTARA di Banjarmasin, Senin.
     Sebagai contoh untuk Kabupaten Barito Kuala, dimana wilayah padat penduduk setempat berdampingan langsung dengan Kota Banjarmasn tak ada satu pun pelanggan air ledeng PDAM Bandarmasih.
     Akibatnya wilayah tersebut seringkali kesulitan air bersih, dan banyak diantara warga mereka yang terpaksa beli air bersih dari pedagang keliling pakai jerigen dengan harga mahal.
     "Padahal kami PDAM Bandarmasih sudah menawarkan ke Pemkab Batola, untuk pelayanan air bersih tersebut, tetapi tak direspon," katanya.
     Begitu juga untuk Kabupaten Banjar, memang sudah banyak warga di kabupaten tersebut yang berlangganan air ledeng PDAM Bandarmasih, terutama bagi penduduk yang berdekatan dengan Banjarmsin.
     "Kalau tak salah ada sekitar 10 ribu sambungan rumah sudah ada di Kabupaten Banjar, tetapi itupun mau digugat dan mau dilayani PDAM kabupaten tersebut," katanya.
     Padahal katanya, PDAM itukan  misinya bagaimana masyarakat bisa terlayani air bersih, bukan harus dilayani oleh kabupaten yang mewilayahi.
     Makanya kedepan ia berharap adanya regulasi yang mengatur soal pelayanan air bersih ini, agar kalau PDAM Bandarmasih melebarkan sayapnya ke wilayah kabupaten tetangga tidak jadi masalah.
     Mengingat kapasitas yang terpasang di PDAM Bandarmasih masih begitu banyak yang mampu melayani warga di dua kabupaten tetangga tersebut, khususnya di saat musim hujan, tambahnya.
     Berdasarkan data kapasitas terpasng PDAM Bandarmasih 2.350 leiter per detik, sementara kapasitas yang dimanfaatkan baru 1.850 liter per detik.
     Kelepbihan kapasitas tersebut tentu sayang kalau tidak dimanfaatkan, terutama melayani masyarakat pinggiran baik yang ada di Kota Banjarmasin maupun yang ada di Kabupaten Banjar dan Barito Kuala.

Pewarta: Hasan Zainuddin

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017