Puluhan rider wanita dari tim Galuh Autosport Borneo (GAB) meramaikan kejuaraan trail adventure bertaraf internasional bertajuk Uncle Hard Enduro 2024 yang digelar di Kiram Park, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan pada 9-11 Agustus mendatang.

"Untuk tahun ini karena tidak ada women class, maka kami klub GAB ikut meramaikan di kelas adventure campuran," kata Ayuzarika atau biasa dipanggil Icha selaku Ketua GAB kepada ANTARA di Martapura, Kabupaten Banjar, Kamis.

Baca juga: Uncle Hard Enduro 2024 siap dijajal pembalap dari 11 negara

Icha merupakan pemenang pada Uncle Hard Enduro edisi tahun lalu di kelas Trail Adventure Wanita.

Mengendarai motor trail pabrikan Kawasaki dengan nomor start 571, dia finis pertama meninggalkan jauh para pesaing sesama rider wanita.

Diakui Icha, gelaran Uncle Hard Enduro merupakan salah satu ajang balap motor trail paling bergengsi di Kalimantan Selatan bahkan menyedot banyak rider top nasional hingga dunia, seperti Graham Jarvis asal Inggris yang selalu hadir setiap tahun.

Sebagai rider wanita tuan rumah, dia tak pernah melewatkan Uncle Hard Enduro pada tiga edisi sebelumnya yang sukses digelar.

"Dari para rider trail enduro top dunia kita bisa banyak belajar untuk mengasah kemampuan sehingga paling tidak bisa sejajar dengan pembalap pria dari segi skill dan tentunya ketahanan fisik," ucapnya.

Baca juga: 2024 Uncle Hard Enduro ready for riders from 11 countries
 
Ayuzarika atau biasa dipanggil Icha selaku Ketua GAB saat mengendarai motor trail di Uncle Hard Enduro. (ANTARA/Firman)


Icha mengaku ingin terus menularkan hobi trail pada dunia garuk tanah kepada kaum hawa di Kalimantan Selatan.

Menurut ASN di Kantor BPSDMD Provinsi Kalsel ini, menunggangi motor trail sembari menikmati keindahan alam merupakan petualangan yang sangat mengasyikkan.

Dibutuhkan ketahanan fisik prima agar bisa melibas medan berat di lintasan tanah, lumpur dan berbatu khas wilayah pegunungan, sehingga menurut Icha setiap rider harus memiliki daya tahan untuk bisa fokus sampai garis finis.

Kini sudah ada 19 orang anggota aktif GAB yang dibentuk Icha dan terdaftar pertama kalinya sebagai klub rider wanita di Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kalsel.

Baca juga: World riders test South Kalimantan's 2023 Uncle Hard Enduro

Dia tercatat sebagai pengurus di IMI Pengprov Kalsel sebagai Ketua Olahraga Sepeda Motor Women in Sport, Motor Trail Adventure dan Trail Enduro.

Icha menggeluti motor trail sejak 2009 dengan mengikuti berbagai kegiatan tingkat lokal Kalimantan maupun nasional, seperti Indonesia Enduro Rally Championship (IERC), Malang adventure trail (MAT), Hiu Selatan Hard Enduro dan Uncle Hard Enduro.

Tercatat Icha pernah menjadi juara kelima di Kejurnas Trail Enduro Wanita IOF 2022 dan masuk 10 besar peserta campuran pada IERC  2020 sekaligus juara pertama di kelas khusus wanita.

Baca juga: Pembalap dunia jajal "Uncle Hard Enduro Kalsel 2023"
 
Ayuzarika bersama anggota Galuh Autosport Borneo (GAB). (ANTARA/Firman)

Pewarta: Firman

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024