DPRD Hulu Sungai Selatan (HSS) Kalimantan Selatan (Kalsel) mengusulkan tiga nama kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sebagai pengganti Penjabat (Pj) Bupati HSS Hermansyah yang akan mengundurkan diri karena maju Pilkada 2024.
"Kita mengusulkan tiga nama kepada Kemendagri untuk menjadi Pj Bupati HSS, dan usulannya telah kita sampaikan," kata Ketua DPRD HSS Haji Akhmad Fahmi, di Kandangan, Rabu.
Baca juga: DPRD HSS Rapat Paripurna Penyampaian Rancangan KUA-PPAS 2024
Dijelaskan HAF, berkas usulan tiga nama diserahkan ke Kemendagri, dan dari tiga nama tersebut termasuk unsur pejabat yang bertugas di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS dan di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel.
Adapun Tiga nama yang diusulkan antara lain, Sekretaris Daerah HSS Muhammad Noor, Kepala Dinas PUTR Kalsel Ahmad Solhan, dan Sekretaris DPRD HSS Salahuddin.
Menurut HAF, nantinya jabatan Pj Bupati HSS baru berganti setelah adanya Pj yang baru, hal ini berdasarkan informasi yang pihaknya terima untuk pj bupati berhenti setelah adanya pj bupati yang baru.
Baca juga: DPRD HSS: TMMD ke-121 buka jalan penghubung perbatasan HSS-HST
HAF berharap, usulan yang pihaknya sampaikan ke Kemendagri dapat segera diproses, sehingga roda pemerintah dan percepatan pembangunan dapat berjalan terus dengan dinamis.
“Mudah-mudahan usulan pengganti pj bupati dapat cepat diproses, dan jabatan untuk pj bupati yang baru dapat diisi,” ucapnya.COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024