Petugas Bhabinkamtibmas Polsek Banjarmasin Timur jajaran Polresta Banjarmasin Aipda Bekti Susilo menyambangi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 guna menjelaskan dan mengantisipasi perundungan (bullying).

"Sosialisasi ini mencegah tindakan perundungan di lingkungan sekolah dan menciptakan suasana belajar yang aman dan nyaman bagi semua siswa," papar Aipda Bekti Susilo di Banjarmasin, Rabu.

Baca juga: Kadisdik Banjarmasin: Isu "bullying" penting jadi perhatian bersama

Bekti mengatakan bullying bisa berdampak negatif pada kesehatan mental maupun fisik seseorang sehingga sedapat mungkin harus dicegah serta dihindari agar tidak terjadi menimpa para pelajar sekolah.

Tak hanya menyampaikan hal itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Sungai Lulut itu juga mengingatkan para siswa dan siswi tentang bahaya narkoba.

"Narkoba ini bisa merusak kesehatan fisik dan mental, serta merusak masa depan. Hindari pergaulan bebas yang mengarah pada penggunaan narkoba," tutur Bekti.

Tak lupa, Bekti juga mengingatkan para siswa dan siswi untuk patuh dan disiplin terhadap peraturan sekolah termasuk kepada tenaga pengajar atau guru.

Baca juga: Poliban undang praktisi hukum dan psikolog cegah kasus bullying

"Sekolah ini adalah rumah untuk meraih ilmu yang bermanfaat dan tunjukkan adab yang baik terhadap para guru yang juga sebagai orang tua saat bersekolah," ucap Bekti.

Kegiatan sosialisasi yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Banjarmasin Timur ini mendapat apresiasi dari pihak sekolah.

"Kami sangat berterima kasih kepada Polsek Banjarmasin Timur atas kehadirannya untuk memberikan sosialisasi kepada para siswa kami" kata Kepala Sekolah MAN 2 Banjarmasin Abdul Hadi.

Dikatakan Hadi, Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para siswa untuk memahami pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah.

Baca juga: DPRD Banjarmasin prihatin masih ada cerita bullying di sekolah

Pewarta: Gunawan Wibisono

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024