Sejumlah berita politik, hukum, dan keamanan (Polhukam) seputar Kalimantan Selatan (Kalsel) disiarkan pada Sabtu kemarin.

Berikut rangkuman berita Polhukam ANTARA Kalsel Kemarin yang masih menarik untuk dibaca kembali hari ini:

1. Tidak dapat tunjukkan paspor, WNA asal Tiongkok di deportasi

Petugas Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batulicin Kabupaten Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan, mendeportasi satu warga negara asing asal Tiongkok berinisial XL (24) ke negara asal akibat tidak dapat menunjukkan dokumen keimigrasian saat diperiksa.

Selengkapnya baca di sini

Baca juga: Polhukam kemarin, Penghentian kasus penganiayaan hingga Menteri ATR kembalikan sertifikat tanah

2. Dinas ESDM Kalsel terima SK Gubernur untuk pasang listrik gratis

Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Kalimantan Selatan telah menerima Surat Keputusan (SK) Gubernur Kalimantan Selatan untuk pemasangan instalasi listrik gratis bagi masyarakat di kabupaten/kota.

Selengkapnya baca di sini

3. Pemkot Banjarbaru bantu percepat perizinan Hotel Aeris

Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan membantu percepatan mengurus perizinan dan persyaratan yang dilakukan manajemen Hotel Aeris.

Selengkapnya baca di sini

Baca juga: Kalsel kemarin, Banjarbaru kota metropolitan hingga "Acil Odah" bentuk Kampung Anggrek

4. 6.048 PPS mulai bertugas laksanakan tahapan Pilkada 2024 di Kalsel

Sebanyak 6.048 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) mulai bertugas melaksanakan tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 yang tersebar di 13 kabupaten/kota se-Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Selengkapnya baca di sini

Pewarta: Tumpal Andani Aritonang

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024