Serikat Pekerja PT Subur Agro Makmur (SAM) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Provinsi Kalimantan Selatan menggelar "family day" saat Hari Buruh guna meningkatkan keakraban pekerja.

"Kami memanfaatkan momen Hari Buruh dengan kegiatan family day melibatkan keluarga buruh, sekaligus silaturahmi masih suasana Idul Fitri," kata Ketua Serikat Pekerja PT SAM Sukgar Prasmianto di Kandangan, Kabupaten HSS, Selasa.

Dijelaskan dia, family day mengadakan hiburan dan pembagian hadiah untuk para buruh PT SAM dan keluarga yang dihadiri Administrator PT SAM Martuah Nasution.

Baca juga: Pj Bupati HSS harapkan pelatihan tingkatkan kualitas SDM

Meskipun sederhana, Sukgar berharap peringatan Hari Buruh yang jatuh setiap 1 Mei dapat dimaknai mendalam dan menghargai jasa para buruh yang telah berdedikasi, serta memperjuangkan hak buruh.

"Melalui kegiatan ini menjadi momentum sakral bagi kami dari serikat buruh dalam menelaah dan mendalami makna Hari Buruh bersama orang-orang sekitar, terutama keluarga terdekat," ujarnya.

Selain itu, panitia acara dari Serikat Pekerja PT SAM pun menyediakan beragam bentuk jualan dan tempat untuk berjualan tersebut.

Kepala Bidang (Kabid) Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, Usaha Mikro, Kecil Menegah dan Perindustrian (Disnaker KUKMP) Muhammad Ari mengaku hanya menerima laporan kegiatan serikat pekerja dari PT SAM pada Hari Buruh.

Baca juga: Disnaker KUKMP HSS gelar bimtek akuntansi dan pelaporan keuangan koperasi

CDO PT Surya Langgeng Sejahtera (SLS) Totok mengatakan untuk serikat pekerja di perusahaan perkebunan sawit tempatnya bekerja, di hari buruh memang tidak melaksanakan giat.

Senada itu, Perwakilan Humas PT Antang Gunung Meratus (AGM) Syarif juga mengatakan tidak ada giat khusus dalam peringatan hari buruh di serikat pekerja perusahaan pertambangan PT AGM.

"Untuk saat ini tidak ada kegiatan atau acara memperingati hari buruh, dan sebagian karyawan lokal kita besok libur kerja, jadi pulang ke rumah masing-masing," ujarnya.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024