Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Selatan Muhamad Muslim mengatakan hamparan Meratus sangat layak tercatat menjadi geopark dunia.

“Selain tua, hamparan Meratus ternyata masih banyak yang belum kita eksplorasi, ini patut dan sangat layak untuk tercatat geopark internasional,” kata Muslim di Banjarbaru, beberapa waktu lalu.

Muslim menuturkan Pemprov Kalsel pun memenuhi segala persyaratan agar Pegunungan Meratus mendapatkan penetapan dari UNESCO Global Geopark, termasuk menyiapkan duta untuk memperkenalkan Geopark Meratus kepada masyarakat dan pengunjung.

Bahkan, Pemprov Kalsel juga menyediakan display Geopark Meratus agar masyarakat mengetahui pengelolaan dan edukasi mengenai kawasan Geopark Meratus.
 
Penasaran?Yuk klik link videonya

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023