Tim Light Community Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan berhasil meraih juara kedua Kalsel Innovation Award (KIA) ini dilaksanakan Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Kalimantan Selatan.
Wakil Ketua Tim Suhada mengatakan karya yang diikutkan dalam KIA 2023 berupa inovasi teknologi pengaman kelistrikan dari banjir berbasis Internet of Things (IoT).
Baca juga: APBD Perubahan 2023 Tabalong capai Rp2,6 triliun
"Alat tersebut berfungsi sebagai pendeteksi tingkat ketinggian banjir dengan memberikan alarm peringatan dalam beberapa level," jelas Suhada di Tabalong, Selasa.
Jika level dengan potensi bahaya maka alat tersebut dapat memutuskan sambungan instalasi listrik yang telah ditentukan secara otomatis.
Suhada menambahkan prinsip kerja lainnya alat ini dapat memonitoring kondisi banjir dan mengendalikan kondisi kelistrikan dari jarak jauh melalui smartphone pengguna.
Baca juga: TPID Tabalong nominasi nasional kinerja terbaik
"Pembuatan alat ini merupakan proyek sosial yang ditujukan guna menjamin keselamatan masyarakat dengan memberikan pencegahan dini banjir," tambahnya.
Sehingga bisa mengantisipasi bahaya sengatan listrik di saat bencana banjir terjadi.
Tim Light Community beranggotakan empat orang yakni Abdurrahman (Ketua), Suhada (wakil ketua), M Idi Jurdan dan Zidan Halim sebagai anggota dengan pembimbing tim Izuddin Syarif.
Sebagai peserta KIA 2023 tim Light Community mewakili Kabupaten Tabalong dalam kategori Masyarakat Umum.
Baca juga: Kapolres Tabalong : Pembeli baterai BTS curian akan kita lidik
Suhada menyebutkan berbagai kendala seperti teknis alat baik itu sistem dan mekanis, kendala waktu, mobilisasi atau transportasi, dan sebagainya menjadikan pengalaman yang sangat berharga bagi tim.
"Kami akan terus berkarya melalui inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat luas serta memberikan dampak yang nyata betapa pentingnya suatu pendidikan yang menghasilkan sebuah inovasi," tambahnya.
Pada kegiatan KIA 2023 sendiri kategori peserta juga dari Perangkat Kerja Daerah (SKPD) Provinsi Kalsel dan SKPD Kabupaten/Kota.
Baca juga: Gadaikan mobil sewaan Polres Tabalong ciduk perempuan asal Banjarmasin
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023
Wakil Ketua Tim Suhada mengatakan karya yang diikutkan dalam KIA 2023 berupa inovasi teknologi pengaman kelistrikan dari banjir berbasis Internet of Things (IoT).
Baca juga: APBD Perubahan 2023 Tabalong capai Rp2,6 triliun
"Alat tersebut berfungsi sebagai pendeteksi tingkat ketinggian banjir dengan memberikan alarm peringatan dalam beberapa level," jelas Suhada di Tabalong, Selasa.
Jika level dengan potensi bahaya maka alat tersebut dapat memutuskan sambungan instalasi listrik yang telah ditentukan secara otomatis.
Suhada menambahkan prinsip kerja lainnya alat ini dapat memonitoring kondisi banjir dan mengendalikan kondisi kelistrikan dari jarak jauh melalui smartphone pengguna.
Baca juga: TPID Tabalong nominasi nasional kinerja terbaik
"Pembuatan alat ini merupakan proyek sosial yang ditujukan guna menjamin keselamatan masyarakat dengan memberikan pencegahan dini banjir," tambahnya.
Sehingga bisa mengantisipasi bahaya sengatan listrik di saat bencana banjir terjadi.
Tim Light Community beranggotakan empat orang yakni Abdurrahman (Ketua), Suhada (wakil ketua), M Idi Jurdan dan Zidan Halim sebagai anggota dengan pembimbing tim Izuddin Syarif.
Sebagai peserta KIA 2023 tim Light Community mewakili Kabupaten Tabalong dalam kategori Masyarakat Umum.
Baca juga: Kapolres Tabalong : Pembeli baterai BTS curian akan kita lidik
Suhada menyebutkan berbagai kendala seperti teknis alat baik itu sistem dan mekanis, kendala waktu, mobilisasi atau transportasi, dan sebagainya menjadikan pengalaman yang sangat berharga bagi tim.
"Kami akan terus berkarya melalui inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat luas serta memberikan dampak yang nyata betapa pentingnya suatu pendidikan yang menghasilkan sebuah inovasi," tambahnya.
Pada kegiatan KIA 2023 sendiri kategori peserta juga dari Perangkat Kerja Daerah (SKPD) Provinsi Kalsel dan SKPD Kabupaten/Kota.
Baca juga: Gadaikan mobil sewaan Polres Tabalong ciduk perempuan asal Banjarmasin
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023