Banjarmasin,  (Antaranews Kalsel) - Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor melakukan sidak ke Pelabuhan Trisakti, Terminal Kilometer 6, dan Bandara Syamsuddin Noor pada puncak arus mudik lebaran Hari Raya Idul Fitri 1437 H, Minggu.

Gubernur melakukan kunjungan pada H-3 itu beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah di antara yang ikut Kapolda Kalsel Brigjen Pol Erwin Triwanto dan Danrem 101/Antasari Kolonel Kav Yanuar Adil.

Saat di Terminal Kilometer 6 Banjarmasin, Gubernur H Sahbirin Noor didampingi Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina memantau pos kesehatan di terminal.

"Kita harap pada puncak mudik lebaran ini semuanya berjalan lancar," ujarnya.

Dia meminta, semua penumpang harus bisa terangkut hingga ke tempat tujuannya berlebaran di kampung halaman.

"Saya minta semuanya dilayani dengan baik," ujarnya sebelum sidak menuju bandara.

Untuk di Pelabuhan Trisakti, Sahbirin Noor mengungkapkan sudah baik persiapannya, dan kuota kapal pengangkut juga cukup bagi besarnya penumpang yang ingin mudik ke Pulau Jawa.

"Semoga cuaca bersahabat saja, hingga pelayaran berjalan tepat waktu, dan selamat sampai tujuan," tuturnya.

Puncak arus mudik lebaran di Kalimantan Selatan untuk tiga fasilitas mudik, Terminal KM 6, Pelabuhan Trisakti, dan Bandara Syamsudfin Noor dinyatakan terjadi hari ini atau H-3 pada Minggu (3/7).

Sebagaimana diungkapkan Kepala UPT Terminal KM 6 Banjarmasin M Yusuf, puncak kedatangan penumpang terjadi hari ini atau H-3 ini.

"Puncaknya hari ini, ribuan penumpang memadati terminal," ujarnya.

Menurut dia, untuk jurusan Antarkota Antarprovinsi (AKAP) baik Banjarmasin ke Samarinda dan Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) dan Banjarmasin ke Palangkaraya dan Sampit Kalimantan Tengah (Kalteng) meningkat signifikan.

"Biasanya yang hanya sekitar 22-23 unit bus normalnya AKAP yang berangkat, hari ini (Minggu) di atas 30 unit armada bus," ujarnya.

Diperkirakan, hingga tengah malam nanti, sekitar seribu lebih penumpang diberangkatkan dari terminal ini, dan armada mencukupi.

"Armada bus AKAP mencukupi, kita sudah persiapkan jauh-jauh hari sebelumnya," ucap Yusuf.

Adapun untuk jurusan Antarkota Dalam Provinsi (AKDP), menurut Yusuf juga mengalami peningkatan yang jauh besar dari hari biasa, yang penumpangnya sekitar 1.100 orang untuk 12 jurusan kabupaten/kota di provinsi ini.

"Secara keseluruhan pada puncak arus mudik hari ini (Minggu) berjalan lancar di terminal," ucapnya. 

Pewarta: Sukarli

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016