Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan Herwandi meminta para pencari kerja yang ingin bekerja ke luar negeri (LN) bisa menggunakan mekanisme yang sesuai aturan atau legal.

Salah satunya menggunakan aplikasi online yang disediakan Kementerian Ketenagakerjaan yakni KarirHub.

Baca juga: Prevalensi stunting 2023 di Tabalong 7,2 persen

”Melalui aplikasi KarirHub dari Kemenaker terdapat daftar Penyalur Pekerja Migran Indonesia ke luar negeri yang resmi dan siap membantu proses sampai selesai tanpa dipungut biaya," jelas Herwandi di Tabalong, Senin.

Mekanisme bekerja ke luar negeri melalui aplikasi KarirHub akan dibimbing petugas Disnaker sampai penandatanganan perjanjian penempatan antara Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) dan Direktur P3MI hingga diterbitkan surat rekomendasi paspor Disnaker Kabupaten Tabalong.

 Pada aplikasi tersebut nantinya calon tenaga kerja terlebih dahulu mendaftar akun kemudian mendaftar sebagai CPMI setelah itu diverifikasi petugas untuk diterbitkan ID CPMInya.

Baca juga: Polres Tabalong tangkap pencuri yang beraksi saat korban Shalat Id

"CPMI akan mencari dan memilih lowongan kerja yang disediakan oleh P3MI," jelas Herwandi.

 Ia juga mengimbau masyarakat lebih berhati-hati bila mendapatkan tawaran bekerja ke LN dan lebih dulu berkonsultasi ke Disnaker sebelum menerima tawaran tersebut agar tidak tertipu.

Modus yang sering digunakan pelaku penipuan biasanya iming-iming gaji yang besar serta oknum yang mengajak tidak mengarahkan calon pekerja berkonsultasi ke Disnaker setempat untuk mengurus dokumen.

Baca juga: Anggota Polres Tabalong tewas kecelakaan di Tapin Kalsel

"Biasanya korban tergiur iming-iming gaji yang besar sehingga nekat bekerja secara ilegal keluar negeri serta dalam mengurus dokumen untuk keluar negeri tidak melewati Disnaker setempat" terang Herwandi.

Selain itu para pencari kerja ke LN dapat memeriksa legalitas perusahaan yang memberikan penawaran tersebut kepada Disnaker setempat.

Disnaker Kabupaten Tabalong dalam dua bulan terakhir memfasilitasi dua calon tenaga kerja yang ingin bekerja ke Arab Saudi dan Hongkong.

Baca juga: DKP2TPH Tabalong bangun usaha pembesaran ikan gabus

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023