Sekretaris Daerah Kotabaru Kalimantan Selatan, Said Akhmad memberikan apresiasi kehadiran Rumah Sakit Apung ( RSA ) dr. Lie yang memberikan pelayanan kesehatan secara gratis bagi warga Pulau Sembilan mulai 13-22 Maret 2023 mendatang.

"Pemerintah daerah berterima kasih atas adanya pengobatan gratis kepada masyarakat Kotabaru di daerah terpencil Kecamatan Pulau Sembilan oleh Yayasan Dokter Peduli," Kata Said Ahmad di Kotabaru, Senin.

Baca juga: Gubernur Kalsel "launching" rumah sakit apung pertama di dunia

Menurut Said Ahhmad, pelayanan pengobatan gratis yang diberikan masyarakat terpencil yang dilakukan merupakan bagian dari misi kesehatan, dan pelayanan Rumah Sakit Apung sebagai salah satu solusi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan yang layak dan memadai.

Hal itu dikarenakan Kabupaten Kotabaru merupakan salah satu Kabupaten yang terdiri dari pulau pulau yang saling terpisah oleh laut, sehingga kehadiran RSA ini diharapkan mampu melayani daerah kepulauan yang jarak tempuhnya ke Rumah Sakit atau Puskesmas di daratan cukup jauh.

"ini rumah sakit apung ke dua kalinya di Kabupaten Kotabaru, dan adanya program ini masyarakat di sana sangat antusias menyambutnya," ujar Said.

Ia juga menjelaskan kedatangan Rumah Sakit Apung di Kotabaru merupakan kegiatan yang kedua kalinya setelah 2021 kehadiran Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II melakukan kegiatan yang sama.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kotabaru,Erwin Simajuntak menjelaskan,Sebanyak 17 tenaga kesehatan Rumah Sakit Apung dr. Lie Dharmawan II siap memberikan pelayanan kesehatan secara gratis bagi warga di Kecamatan Pulau Sembilan.

Baca juga: Bupati Kotabaru resmikan RS Pratama

"Rumah sakit apung akan melayani masyarakat di  Kecamatan Pulau Sembilan secara gratis," ucapnya.

Selain masyarakat di Pulau Marabatuan, rumah sakit apung juga akan melayani kesehatan masyarakat di Pulau Matasirih.

"Di Pulau Marabatuan ada dua desa, Pulau Maradapan satu desa, Pulau Matasiri dua desa," ungkap Said.
. (ANTARA/Ahsin)

Desa yang menjadi sasaran pelayanan medis meliputi Desa Tengah, Desa Tanjung Nyiur di Pulau Marabatuan. Desa Teluk Sungai, Desa Labuan Barat di Pulau Matasirih dan Desa Maradapan di Pulau Maradapan.

Pelayanan kesehatan yang akan dilakukan meliputi pelayanan kesehatan berupa poli umum, tindakan bedah mayor dan minor, poli gigi, poli kandungan dan bekerja sama dengan BKKBN Kotabaru melaksanakan Program Keluarga Berencana.

Baca juga: Bupati Kotabaru tinjau Rumah Sakit Sengayam

Sebagai informasi fokus pelayanan medis adalah membantu pemerintah daerah untuk meningkatkan taraf kesehatan masyarakat di Kecamatan Pulau Sembilan.

Untuk memberi pelayanan medis kepada masyarakat di Pulau Sembilan,  Rumah Sakit Apung dr. Lie Dharmawan II akan sandar di pelabuhan Pulau Marabatuan.

Pewarta: Ahmad Nurahsin Q

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023