Anggota DPRD Kotabaru dari Fraksi Golkar Arbani tidak sependapat bila Ketua DPRD keluar dari Tim Kompensasi Rp700 miliar dari Group PT Sebuku Tanjung Coal (STC).

"Kami berharap Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru tetap masuk di dalam Tim Kopensasi, selain bisa melakukan pengawasan DPRD Kotabaru juga bisa mengetahui apa saja program Tim Kompensasi," kata Arbani, Senin (31/10). 

Menurut dia, harus ada pertemuan seluruh fraksi yang ada agar kesimpulan tersebut benar-benar tepat sebelum ketua keluar dari tim.

Ia berharap, Ketua DPRD masih mempertimbangkan keputusannya agar bisa menjadi kontrol dari keberlangsungan dana tersebut.

Pewarta: aqsin

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022