Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalsel, melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) mengadakan pelatihan administrasi bagi perangkat desa di Gedung Murakata Barabai.

Kepala Dinas PMD HST H M Pajaruddin, Kamis, di Barabai menyampaikan tujuan kegiatan pelatihan administrasi desa itu adalah untuk menambah pengetahuan dan kemampuan   perangkat desa se-HST agar pelaksanaan tugas dan fungsi sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2014.

"Sasaran kegiatan ini adalah agar perangkat desa memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, sehingga dapat melaksanakan tugas sesuai target yang ditetapkan," katanya.

Peserta kegiatan ini terdiri atas perwakilan perangkat desa dari masing-masing desa di HST, sedangkan narasumber berasal dari Kejaksaan Negeri HST, Polres HST, dan dari Dinas PMD sendiri.

Bupati HST H Aulia Oktafiandi menyampaikan peran pemerintah desa sangatlah penting bagi masyarakat, sehingga apabila  pelaksanaan pemerintahan desa berjalan dengan baik, maka pembangunan dan kesejahteraan masyarakatnya pun dapat terwujud.

"Semoga para perangkat desa dapat menjadikan kegiatan ini sebagai wadah untuk menimba ilmu terutama tentang administrasi desa," ujarnya.
 

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022