Dari 315 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang menerima surat keputusan (SK) kemarin, 15 orang di antaranya masuk di lingkungan Kantor Sekretariat Daerah (Setda) Hulu Sungai Selatan (HSS), dan ditempatkan di beberapa bagian sesuai SK penempatannya.

Para CPNS yang masuk di lingkungan setda tersebut diminta memperkenalkan diri sekaligus diberi arahan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) HSS H. Muhammad Noor tentang aturan-aturan maupun tradisi yang selama ini sudah berjalan di lingkungan setda.

Baca juga: Kapten CPM Heryanto jabat Dansubdenpom VI/2-1 Kandangan

"Tradisi di lingkungan setda seperti pelaksanaan apel pagi, juga budaya membaca Al Quran sebelum memulai pekerjaan dan khatam Al Quran setiap Jumat," kata sekda, Rabu (7/4).

Ia juga menghimbau agar para CPNS setiap selesai absen membiasakan bersedekah seringan hatinya, memasukkan uang dalam kotak yang disediakan.

Sedekah ini sudah menjadi tradisi yang dijalankan dan telah dibudayakan di lingkungan setda, yang hasil kumpulan uangnya akan digunakan untuk kegiatan sosial di masyarakat.

Baca juga: Bupati HSS buka bimbingan teknis pendaftaran tanah sistematis lengkap

Ia juga meminta agar CPNS Setda bisa melihat dan belajar dan jangan ragu bertanya kepada rekan kerja atau atasannya, mengenai bidang teknis pekerjaannya.

"Kami berharap agar CPNS yang baru ini bisa menjalin komunikasi dengan rekan-rekan kerja yang lain, tidak hanya di lingkup bagian di mana ia ditempatkan, melainkan dengan rekan-rekan di seluruh bagian yang ada di setda," katanya.
 

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022