Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) melalui Bidang Persandian dan Statistik mengadakan Rapat Koordinasi untuk evaluasi dan peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) untuk Admin Satu Data HSS, di Aula Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), Dinas Pendidikan HSS.

Pejabat Fungsional Statistisi, Diskominfo HSS, Muhammad Alfu Syahri, di Kandangan, mengatakan Satu Data HSS merupakan tindak lanjut terhadap Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia.

"Satu Data HSS ini tertuang dalam Peraturan Bupati Nomor 40 Tahun 2021, tentang Satu Data HSS bertujuan untuk mewujudkan pengelolaan data yang akurat, mutakhir, terpadu, dapat dipertanggungjawabkan, mudah diakses, dan dibagi pakaikan sesuai dengan prinsip Satu Data Indonesia," katanya, Rabu (19/1) kemarin.

Baca juga: Sosialisasi Diskominfo HSS sisir warga Daha dukung vaksinasi dari rumah ke rumah

Dijelaskan dia, saat ini Diskominfo HSS telah selesai membuat Portal Satu Data HSS, sebagai wadah data yang terintegrasi baik ke SATU NIK, SATU PETA, serta OPEN DATA HSS.

Berisi kumpulan data statistik sectoral yang diinput oleh produsen data, produsen data yang dimaksud adalah perangkat-perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS.

Kegiatan dilaksanakan satu hari, dibuka Kepala Bidang Pengendalian dan Evaluasi Bappelitbangda HSS, Yusuf Noor, di mana ia berharap kepada para peserta agar dapat mengikuti dengan baik.

Baca juga: PKK HSS sosialisasi cerdas berinternet dan peningkatan pendapatan keluarga

"Kegiatan ini merupakan upaya kita sebagai tujuan dari satu data HSS dapat berjalan dengan baik, maka perlu dilaksanakan peningkatan SDM kepada para Admin Satu Data HSS dari seluruh perangkat daerah, yang merupakan petugas penginput data pada portal satu data HSS," katanya.

Narasumber yang dihadirkan, dari Badan Pusat Statistik (BPS) HSS, Ilma Ainun Fitriana, menyampaikan terkait kaidah pembuatan data statistik, sementara Programer Bidang TIK Diskominfo, Rizky Adjarriawan, menyampaikan teknis Penginputan data pada Portal Satu Data HSS.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022