Khatib H Ilham Masykuri Hamdie mengajak kaum Muslim terutama jemaah shalat Jumat di Masjid Iqra Mahligai Al Qur'an Banjarmasin seperti atau mencontoh kehidupan lebah atau wanyi.

"Mencontoh kehidupan lebah tersebut sebagaimana sabda Rasulullah Muhammad Saw," ujarnya dalam khutbah di Masjid Iqra, Jalan Brigjen TNI H Hasan Basri/Kayu Tangi Banjarmasin, Jumat (24/12).

"Karena kehidupan lebah memakan yang baik-baik, hasilnya pun baik-baik pula," lanjutnya dalam khutbah pertama yang berdorasi sekitar sepuluh menit itu.

Putra almarhum HM Rafie Hamdi, pendiri Kursus Da'wah Praktis (KDP) Banjarmasin itu mengawali khutbahnya dengan mensitir ayat Al Qur'an yang berbunyi "hudan linnas" yaitu Al Qur'an petunjuk bagi manusia.

Ia menyebutkan, dalam Al Qur'an ada tiga Surah yang menceriterakan kehidupan binatang yaitu "Annamal" (semut), "Al Anqabut (laba-laba) dan "Annahal" (lebah) yang mengandung tamsil atau perumpamaan kehidupan manusia.

Sebagai contoh semut, bintang tergolong rakus, pandai menumpuk makanan, tetapi tidak bisa mengolah.

Sementara laba-laba dengan naluri yang selalu mencari musuh, jangankan terhadap yang lain, tapi anak dan suaminya dia mangsa.

Sedangkan lebah, selain menjaga lingkungan dan tidak membuat permusuhan, kecuali ada yang mengganggu, serta makan yang baik-baik dan hasilnya pun baik-baik pula.

Selain itu, hasil dari kehidupan lebah bermanfaat bagi orang lain seperti madunya dapat manusia manfaatkan untuk berbagai keperluan, demikian Ilham Masykuri Hamdie.


 

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021