Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota (Wakapolresta) Banjarmasin AKBP Sabana Atmojo ikut membantu mengatur antrean pengguna layanan vaksinasi COVID-19 di Gedung Sultan Suriansyah untuk mencegah terjadinya kerumunan yang bisa meningkatkan risiko penularan virus.

"Antusias masyarakat yang tinggi untuk menerima vaksin dalam Vaksinasi Merdeka Indonesia Bangkit membuat petugas harus bekerja ekstra untuk mengatur agar tidak terjadi kerumunan," katanya di Banjarmasin, Kamis.

AKBP Sabana juga mengingatkan pengguna layanan vaksinasi COVID-19 agar disiplin menjalankan protokol kesehatan.

"Alhamdulillah berjalan lancar. Meski kami harus terus mengingatkan peserta vaksinasi agar tidak menimbulkan kerumunan," katanya.

Pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Merdeka Indonesia Bangkit melibatkan kepolisian, mahasiswa, dan organisasi yang lain.

AKBP Sabana mengatakan bahwa vaksinasi merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk mengendalikan penularan COVID-19.

Pewarta: Wibhi

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021