Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Satuan Polisi Perairan (Satpolair) Polresta Banjarmasin sedang menyelidiki kasus temuan mayat di wilayah perairan Sungai Martapura di kota tersebut.


"Sesosok mayat itu berjenis kelamin laki-laki dan mengenai penyebab kematian dari pria itu sedang kami selidiki," ucap Kasat Polair Polresta Banjarmasin AKP Untung Widodo di Banjarmasin, Selasa.

Ia mengatakan mayat laki-laki itun saat ditemukan warga seberang Pasar Sudimampir, menggunakan celana pendek coklat dan kaos berwarna kuning.

Mayat yang belum diketahui identitasnya terlihat pada Selasa sore sekitar pukul 14.30 Wita dan langsung menghebohkan warga sekitar pasar beras.

Mayat Mr X saat ditemukan dalam posisi tertelungkup. Warga dan sukarelawan bersama anggota Satpolair yang datang ke tempat kejadian langsung melakukan evakuasi dari sungai ke daratan.

Setelah diangkat ke daratan, mayat yang diperkirakan berumur sekitar 40 tahun itu langsung dibawa ke kamar mayat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin.

"Mayat kami bawa ke kamar jenasah untuk selanjutnya dilakukan visum guna mengetahui mayat itu korban kekerasan atau murni karena tenggelam," tutur pria yang hobi futsal itu.

Bagi warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya bisa langsung mendatangi markas Satpolair Polresta Banjarmasin di Pelabuhan Martapura Baru kawasan Pelabuhan Trisakti Banjarmasin.

Pewarta: Gunawan Wibisono

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015