Komite Permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional Indonesia Kabupaten Hulu Sungai Selatan (KPOTI HSS) Musyawarah Kabupaten (Muskab) dengan dihadiri Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Achmad Fikry dan Wakil Ketua I TP PKK HSS, Srie Astuti Syamsuri Arsyad.

Kepala Dinas Pendidikan HSS, Hj Siti Erma, di Kandangan, Senin (31/5), mengatakan muskab ini bertujuan untuk membentuk kepengurusan masa periode 2021-2026, pembentukan kepengurusan baru merupakan himpunan dari beberapa komunitas permainan rakyat dan olahraga tradisional di Kabupaten HSS, di Aula Museum Rakyat HSS.

"KPOTI ini sendiri diselenggarakan untuk membentuk tujuan mendukung pembangunan karakter bangsa, menanamkan nilai - nilai persatuan dan kesatuan bagi generasi penerus," katanya, saat membuka kegiatan.

Baca juga: 18 cabang olahraga di HSS terima bantuan dana dan peralatan

Dijelaskan dia, lebih utama bagi siswa atau pelajar dalam mengembangkan dan melestarikan kebudayaan daerah, baik ditingkat nasional maupun internasional, meningkatkan kualitas daya saing melalui permainan rakyat dan olahraga tradisional.

KPOTI merupakan wadah untuk meningkatkan kader-kader olahraga tradisional dan akan mengarah kepembinaan kepada generasi muda atau generasi anak didik yang disiapkan untuk menjadi penerus dari senior-seniornya.

Pihaknya juga sangat mengapresiasi dan berharapa dari acara muskab ini nantinya bisa terpilih ketua yang bisa membawa organisasi ini menjadi organisasi yang punya yang integritas, dan bisa membawa nama baik HSS.

Baca juga: DPRD Kalsel akan tindaklanjuti rencana pembangunan stadion olahraga HSS

"Kepengurusan yang terpilih ini harus benar-benar orang orang yang punya tanggung jawab dan rasa jiwa memiliki, tidak bisa kita berharap bisa mengambil keuntungan dari segi materi dari organisasi ini," katanya.

Muskab untuk membentuk kepengurusan baru Tahun 2021 masa bakti 2021-2026 menghadirkan motivator komunitas di Kabupaten HSS, Ketua DPRD HSS Haji Akhmad Fahmi (HAF), dan juga diikuti oleh para ketua-ketua komunitas.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021