Dengan wajah penuh suka cita Thamrin (22) warga Desa Kuranji Kecamatan Murung Pudak Kabupaten Tabalong menerima paket berisi sembako.

 Paket berisi gula pasir, susu, mie instan , teh hingga sabun cuci piring ia terima dari Direktur Bank Sampah Anggrek Tuti Mardiani di awal ramadhan.

Thamrin satu dari puluhan nasabah Bank Sampah Anggrek di Desa Kuranji Rabu, 14/4 menerima paket sembako sebagai wujud apresiasi atas peran aktifnya.

Meski hanya lulusan Sekolah Dasar pemuda ini eksis menyuplai sampah layak jual ke salah satu bank sampah binaan Yayasan Adaro Bangun Negeri ini.

 Atas peran aktifnya dalam pemilahan sampah ia pun turut mendapatkan paket sembako dan tabungan hasil penjualan sampah.

"Paket sembako ini wujud apresiasi kami atas kebersamaan para nasabah yang tetap eksis di bank sampah," ungkap Tuty.

 Tuty menambahkan hingga kini tercatat 14 nasabah Bank Sampah Anggrek yang aktif menyuplai aneka sampah layak dijual.

 
Foto Antaranews.Kalsel/ist (Istimewa)


Bank sampah yang terbentuk Agustus 2015 ini memanfaatkan uang kas untuk pembelian paket sembako bagi para nasabah dan pengurusnya.

Dana Rp3,7 juta ungkap Tuty merupakan hadiah juara kedua lomba bank sampah tingkat Kabupaten Tabalong 2020.

"Alhamdulillah dari uang kas kita bisa belikan paket sembako untuk ramadhan dan lebaran nantinya," jelas Tuty.

Selain menerima paket sembako para nasabah bank sampah juga bisa menikmati jerih payahnya memilah sampah layak jual berupa uang tabungan.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021