Bulog Subdivre Tanjungpinang, Kepulauan Riau, menyiapkan daging kerbau dan sapi impor dari India dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan tahun ini.
Kepala Bulog Tanjungpinang Parluhutan Siregar merinci stok daging kerbau dan sapi yang mereka miliki saat ini, masing-masing mencapai 3 ton atau 3.000 kilogram.
Stok yang ada dipastikan mencukupi kebutuhan masyarakat selama puasa bahkan hingga Idul Fitri, karena pendistribusian daging per bulan di daerah itu sekitar 1 sampai 1,5 ton.
"Dalam waktu dekat, kami bakal mendatangkan lagi tujuh ton daging impor," kata Parluhutan di Tanjungpinang, Minggu.
Menurutnya, distribusi daging sapi dan kerbau dari India ke Indonesia sejauh ini tidak mengalami kendala, sehingga pemenuhan kebutuhan daging beku di daerah setempat dijamin tidak terganggu.
Mekanisme impor daging dari India lalu ke Jakarta. Selanjutnya didistribusikan ke daerah, khususnya Bulog Subdivre Tanjungpinang.
"Kami memang rutin menyediakan daging beku, tidak hanya hari-hari besar. Melainkan sepanjang tahun, sesuai permintaan masyarakat," ujar Parluhutan.
Lebih lanjut, pihaknya turut menyiapkan stok minyak goreng sebanyak 3 ton atau 3.000 liter untuk mengantisipasi tingginya permintaan saat Ramadhan.
"InsyaAllah cukup, karena penyaluran per bulan sekitar 1.500 liter," ujarnya.
Bulog Tanjungpinang membawahi 5 wilayah kerja, meliputi Kota Tanjungpinang, Kabupaten Bintan, Kabupaten Lingga, Kabupaten Anambas, dan Kabupaten Natuna.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021
Kepala Bulog Tanjungpinang Parluhutan Siregar merinci stok daging kerbau dan sapi yang mereka miliki saat ini, masing-masing mencapai 3 ton atau 3.000 kilogram.
Stok yang ada dipastikan mencukupi kebutuhan masyarakat selama puasa bahkan hingga Idul Fitri, karena pendistribusian daging per bulan di daerah itu sekitar 1 sampai 1,5 ton.
"Dalam waktu dekat, kami bakal mendatangkan lagi tujuh ton daging impor," kata Parluhutan di Tanjungpinang, Minggu.
Menurutnya, distribusi daging sapi dan kerbau dari India ke Indonesia sejauh ini tidak mengalami kendala, sehingga pemenuhan kebutuhan daging beku di daerah setempat dijamin tidak terganggu.
Mekanisme impor daging dari India lalu ke Jakarta. Selanjutnya didistribusikan ke daerah, khususnya Bulog Subdivre Tanjungpinang.
"Kami memang rutin menyediakan daging beku, tidak hanya hari-hari besar. Melainkan sepanjang tahun, sesuai permintaan masyarakat," ujar Parluhutan.
Lebih lanjut, pihaknya turut menyiapkan stok minyak goreng sebanyak 3 ton atau 3.000 liter untuk mengantisipasi tingginya permintaan saat Ramadhan.
"InsyaAllah cukup, karena penyaluran per bulan sekitar 1.500 liter," ujarnya.
Bulog Tanjungpinang membawahi 5 wilayah kerja, meliputi Kota Tanjungpinang, Kabupaten Bintan, Kabupaten Lingga, Kabupaten Anambas, dan Kabupaten Natuna.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021